Tanggapi Soal Dokumen Pengajuan KTP Jadi Bungkus Gorengan, Susi Pudjiastuti Justru Beri Jawaban Tak Terduga ini

Tanggapi Soal Dokumen Pengajuan KTP Jadi Bungkus Gorengan, Susi Pudjiastuti Justru Beri Jawaban Tak Terduga ini

Dokumen Pengajuan KTP Milik Susi Pudjiastuti Jadi Bungkus Gorengan--Instagram


Dokumen Pengajuan KTP Milik Susi Pudjiastuti Jadi Bungkus Gorengan, Begini Tanggapan Mantan Meteri Perikanan dan Kelautan ini||Instagram

"Viral, berkas yang merupakan dokumen berisi data Susi Pudjiastuti saat pengajuan KTP kedapatan dijadikan bungkus gorengan. Susi bingung, Kemendagri beri tanggapan begini."

JAKARTA, POSTINGNEWS.ID - Dokumen pengajuan KTP Susi Pudjiastuti jadi bungkus gorengan bikin heboh warganet.

Gimana enggak, berkas yang notabene berisi data pribadi dan rahasia milik mantan Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) tersebut malah 'beredar liar' di masyarakat.

Warganet pun langsung bereaksi dengan tak lupa memberikan komentar-komentar beragam yang mengkritisi soal kearsip di negeri ini.

Bahkan, Susi pun ikut bertanya heran, lantaran tak sedikit netizen yang juga pengikutnya di akun sosmed itu menanyakan soal berkas berisi datanya jadi pembungkus gorengan.

BACA JUGA:Tertangkap Basah! Pria Bertopi Hitam Nekat Curi Tas Berisi Laptop di Dalam KRL yang Tengah Ramai Penumpang, Video Aksinya Viral di Instagram

BACA JUGA:Pria Ini Geram Tak Terima Kaca Spion Mobilnya Dipecahkan Paspampres, Tapi Malah Banjir Hujatan Netizen: Dia Aja Nyetir Main HP!

“Kawan-kawan beberapa hari ini saya di mention, DM (direct messages), dan lain-lain,” tulis Susi di akun Twitter pribadinya, Senin 27 Desember 2021.

+++++

“Semua tanya apa pendapat saya tentang hal ini (dokumennya dijadikan bungkus gorengan)? Saya harus berpendapat apa? Hal seperti ini bukannya sudah biasa terjadi?” tulis Susi.

Selain itu, pemilik Susi Air ini juga menyebut hal seperti itu sudah sering terjadi. Malah dirinya juga mengaku bingung harus mengadukan ke mana terkait masalah itu.

“Protes ke mana? Ke siapa? Setiap hari kita dapat WA pinjol, investasi, promo dan lain-lain, semua tahu nomor kita, data kita.. so,” kata Susi.

Menanggapi hal tersebut, Kemendagri pun langsung memberi tanggapannya terkait dokumen Susi Pudjiastuti yang viral di platform medsos di Tanah Air.  

Temukan konten Postingnews.Id menarik lainnya di Google News

Sumber: twitter @susipudjiastuti