Tanggal Berapa Puasa Arafah 2023? Simak Jadwal dari Pemerintah dan Muhammadiyah
Tanggal berapa puasa Arafah 2023?-Foto: Disway-
Namun, perlu diketahui bahwa penetapan tanggal harus menunggu hasil sidang isbat yang digelar oleh Kementerian Agama RI.
BACA JUGA:Idul Adha 2023 Tanggal Berapa? Simak Penetapan Versi Pemerintah dan Muhammadiyah
Berikut diuraikan tanggal-tanggal penting di bulan Zulhijjah 1444 atau 2023 versi Pemerintah:
- 1 Zulhijjah jatuh pada Selasa, 20 Juni 2023
- 9 Zulhijjah atau Hari Arafah jatuh pada Rabu, 28 Juni 2023
- 10 Zulhijjah atau Idul Adha jatuh pada Kamis, 29 Juni 2023
Di sisi lain, Muhammadiyah memiliki jadwal berbeda terkait pelaksanaan Idul Adha dan puasa Arafah.
Hal itu sebagaimana tertera dalam Maklumat Pimpinan Pusat Muhammadiyah Nomor 1/MLM/1.0E/2023 tentang Penetapan Hasil Hisab Ramadhan, Syawal, dan Zulhijah 1444 H.
BACA JUGA:Mahfud MD Kaget Namanya Masuk Bursa Kandidat Cawapres untuk Ganjar: 'Oh, Ada Ya?'
Berdasarkan hasil perhitungan yang sudah dilakukan jauh hari, Muhammadiyah menetapkan Idul Adha atau 10 Zulhijjah pada Rabu, 28 Juni 2023.
Berarti, pelaksanaan puasa Arafah jatuh pada Selasa, 27 Juni 2023.
Berikut adalah tanggal-tanggal penting di bulan Zulhijjah 1444 atau 2023 versi Muhammadiyah:
- 1 Zulhijjah jatuh pada Senin, 19 Juni 2023
- 9 Zulhijjah atau Hari Arafah jatuh pada Selasa, 27 Juni 2023
Temukan konten postingnews.id menarik lainnya di Google News
- Tag
- Share
-