Dokter Vonis Ganindra Bimo Terkena Saraf Kejepit

Dokter Vonis Ganindra Bimo Terkena Saraf Kejepit

Ganindra Bimo terkena saraf kejepit-@ganindrabimo-Instagram

JAKARTA, POSTINGNEWS.ID - Aktor Ganindra Bimo menjelaskan mengenai kesehatannya diawal tahun 2023 ini dirinya mengatakan baru saja divonis dokter terkena saraf kejepit.

Momen itu diunggah Bimo melalui postingan Instagram-nya. Pria yang gemar berolahraga ini menceritakan bagaimana dirinya bisa dinyatakan mengalami saraf kejepit di bagian punggung dan pinggang.

Sebagai informasi bahwa saraf kejepit adalah saraf kejepit atau kecetit adalah suatu kondisi ketika saraf tertekan oleh jaringan tubuh di sekitarnya. 

BACA JUGA:Bharada E Ingin Balik Jadi Polisi, Kapolri: Kami Pertimbangkan Semua Aspek..

"Jadi di awal taun ini gw dapet hadiah HNP SERVIKAL C4-C5-C6 & L5-L6,” tulis Bimo dalam unggahan di Instagramnya Selasa, 21 Februari 2023.

Bintang film Kamu Tidak Sendiri ini mengaku rasa sakit di bagian punggung dan pinggangnya itu bermula sejak lama. Namun, Bimo mengatakan dirinya menyepelakan rasa sakit itu.

Ia juga mengaku rasa sakit dari cedera tersebut begitu hebat hingga seperti tertusuk hingga terbakar.

“Sebenernya gue udah ngerasain ini dari lama sih. Tapi gue pikir cedera biasa, eh tahunya udah grade dua aja,” kata Bimo.

BACA JUGA:Meski Galau, Rino Ogah Balikan dengan Gisel: 'Tuhan Mau Aku Lebih Baik'

“Ini rasanya kaya ketusuk & kebakar sepunggung & pinggang. Dan gradasi sakitnya makin lama makin NGACO alias ga ketahan lagi,” tambahnya.

Bimo sempat khawatir mengenai kesehatannya saat divonis saraf kejepit, khawatir tak bisa lagi aktif berolah raga.

Namun, pria 35 tahun itu tak pantang menyerah dan selalu menjalani pengobatan agar kembali pulih.

Setelah menjalani pengobatan dengan tekun, Bimo kini bisa kembali berolahraga meski tak boleh terlalu berat.

BACA JUGA:Alhamdulilah! Putra Siregar Akhirnya Rujuk dengan Septi

Temukan konten postingnews.id menarik lainnya di Google News

Source
Tag
Share
Berita Lainnya