Viral! Momen Prabowo Berpidato Diteriaki Kader Gerindra: 'Anies Presiden'
Prabowo subianto diteriaki oleh kader gerindra-@prabowo-Instagram
JAKARTA, POSTINGNEWS.ID - Video viral beredar di sosial media menunjukkan Ketua DPP Partai Gerindra, Letjen (Purn) Prabowo Subianto saat hendak berpindato disambut dengan teriakan Anies presiden.
Momen itu terjadi dalam acara Temu Kangen Bersama Prabowo Subianto di Kantor DPD Gerindra, Sulawesi Tengah, Kota Palu pada Sabtu, 26 November 2022 lalu.
Kehadiran Prabowo ke Palu juga sebagai pemateri acara Musyawarah Nasional (Munas) XI KAHMI yang berlangsung pada tanggal 24-27 November 2022.
BACA JUGA:Hadirkan Fitur Chat pada Diri Sendiri, WhatsApp Jelaskan Fungsi dan Manfaatnya Buat Pengguna
Dalam video viral yang diunggah oleh akun Twitter @regar_0pOsisi pada Selasa, 29 November 2022. Video tersebut ditulis dengan caption yang menggambarkan keadaan dalam acara tersebut.
"Prabowo yang pidato, @aniesbaswedan yang diteriakin jadi presiden," kata akun @regar_0pOsisi.
Terlihat, Prabowo tengah berdiri untuk memberi pidato di hadapan kader Gerindra Sulawesi Tengah. Dalam momen tersebut terdengar intruksi aba-aba dari panitia dengan seruan.
"Prabowo presiden", teriak panitia.
BACA JUGA:Rizky Billar dan Lesti Kejora Datangi Korban Gempa Cianjur, Umbar Kemesraan saat Naik Helikopter
BACA JUGA:Hailey Bieber Ungkap Dirinya Tak Hamil, Perutnya Buncit karena Penyakit Ini!
Akan tetapi kader yang hadir menjawab tidak sesuai arahan dari panitia acara yang digelar di kantor DPD Gerinda Sulawesi Tengah tersebut.
"Aniessss (presiden), kata beberapa kader yang merespons teriakan panitia.
Prabowo sendiri dengan santai mengabaikan teriakan oleh beberapa kader yang menyerukan dengan menyebut Anies. Prabowopun langsung membuka pidatonya dengan mengucapkan basmallah dan menyapa dengan salam di hadapan kader Gerindra Sulawesi Tengah.
Temukan konten Postingnews.Id menarik lainnya di Google News
Sumber: