Jokowi Pinta Kasus Brigadir J Diusut Tuntas dengan Transparan
Jokowi ---BPMI Setpres
Jokowi |-|BPMI Setpres
POSTINGNEWS.ID - Presiden Indonesia Jokowi angkat bicara soal kasus yang menewaskan Brigadir Nofryansah Yosua Hutabarat atau Brigadir J akibat baku tembak dengan Bharada E di rumah Irjen Ferdy Sambo.
Dengan tegas Jokowi menginstruksikan kasus penembakan tewasnya Brigadir J di rumah Irjen Pol Ferdy Sambo untuk diusut dengan setuntas-tuntasnya.
Presiden Indonesia Jokowi juga mengatakan usut tuntas Buka apa adanya Jangan ada yang ditutup-tutupi Transparan, jelasnya di kanal YouTube Sekretariat Negara, Kamis, 21 Juli 2022.
Menurut Jokowi, Pengungkapan secara transparan sangat penting dilakukan Polri.
BACA JUGA:Ada 3 Fase Penting Dalam Tumbuh Kembang Anak, Orang Tua Wajib Tahu
Tujuannya agar tidak mengundang keraguan dari masyarakat.
Sebab masyarakat sering ragu terkait kasus yang melibatkan anggota kepolisian dapat terungkap secara transparan.
Sebelumnya, Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo telah menegaskan kasus penembakan Brigadir J dan Bharada E di kediaman Irjen Ferdy Sambo akan dikawal ketat dan penanganannya mengedepankan investigasi ilmiah.
+++++
Menurut Sigit, Polri telah membentuk tim khusus untuk menangani kasus ini. Tim ini dikomandoi Wakapolri serta dibantu Irwasum, Kabareskrim, Kabaintelkam, AS SDM Polri. Dari pihak eksternal, Kompolnas dan Komnas HAM juga dilibatkan.
Temukan konten postingnews.id menarik lainnya di Google News
- Tag
- Share
-