Viral! Cairan Kimia Banjiri Jalan di Padalarang, Ratusan Pengendara Kena Imbas Kerugian
viral cairan zat kimia tumpah di jalan di padalarang-Tribun Sumsel-Youtube
Kerak putih tampak di blok mesin, shockbreaker, spakbor belakang, serta bagian bawah bodi motor.
Ia juga merasakan iritasi mata setelah terkena percikan cairan soda api.
"Awalnya cuma perih mata. Lalu lihat orang di pinggir jalan. Pas isi bensin dikasih tahu, sama yang di sana itu cairan kimia (yang tumpah)," ucapnya.
Zaenal, seorang pekerja berusia 27 tahun, juga mengisahkan pengalaman serupa saat melintas di jalan tersebut pagi itu.
BACA JUGA:BIADAB! Oknum Guru Ngaji di Ciledug Diduga Mencabuli Anak Muridnya Sendiri
Ia sempat merasa matanya pedih tanpa menyadari bahwa cairan yang tumpah adalah bahan kimia.
"Saya juga enggak ngeuh (bahan kimia), karena seperti air biasa. Hanya mata memang terasa pedih," katanya.
Kapolres Cimahi, AKBP Tri Suhartanto, menyatakan bahwa insiden ini menyebabkan lebih dari 100 orang mengalami luka ringan dan 4 orang mengalami luka bakar berat yang saat ini dirawat di rumah sakit.
Sebanyak 150 kendaraan, baik roda dua maupun roda empat, tercatat mengalami kerusakan.
BACA JUGA:Keji! Seorang Ayah Tiri di Ciledug Diduga Tega Cabuli Anak Tirinya
“Yang terdata sampai saat ini adalah sebanyak lebih dari 100 orang luka ringan, untuk luka beratnya ada sebanyak 4 orang. Luka bakar berat. Sampai saat ini dalam penanganan rumah sakit,” AKBP Tri Suhartanto selaku Kapolres Cimahi, pada hari Selasa, 24 Desember 2024.
“Memang dari pihak perusahaan ini akan bertanggung jawab untuk melakukan ganti rugi terkait dengan kebocoran B3 ini,” pungkas Tri.
Polisi kini fokus menangani korban serta memastikan adanya ganti rugi atas kerugian materiil dan fisik akibat insiden ini.
Temukan konten postingnews.id menarik lainnya di Google News
- Tag
- Share
-