GIIAS Bandung 2024 Jadi Ajang Edukasi, Ratusan Pelajar Antusias Belajar Perkembangan Teknologi Otomotif!

GIIAS Bandung 2024 Jadi Ajang Edukasi, Ratusan Pelajar Antusias Belajar Perkembangan Teknologi Otomotif!

GIIAS Bandung 2024 Jadi Ajang Edukasi, Ratusan Pelajar Antusias Belajar Perkembangan Teknologi Otomotif!--Istimewa

Sebagai salah satu ajang pameran otomotif terbesar di Indonesia, GIIAS Bandung 2024 tidak hanya berfokus pada inovasi dan teknologi terbaru dalam industri otomotif, tetapi juga berkomitmen untuk menciptakan pengalaman yang menyenangkan dan nyaman bagi semua pengunjung.

BACA JUGA:Pertama Kali di GIIAS Bandung 2024, Ada Area Test Ride dengan 36 Unit Kendaraan

Untuk mendukung kenyamanan tersebut, GIIAS Bandung menyediakan fasilitas untuk menunjang kenyamanan dan keamanan pengunjung, salah satu fasilitas yang disediakan adalah shuttle yang beroperasi di beberapa titik parkir alternatif. Shuttle akan beroperasi secara berkala, memudahkan akses pengunjung menuju pameran. Titik parkir alternatif tersebut terletak di: 

1. Jl. Jend. Sudirman No. 633,

2. Restoran Alam Desa (Jl. Nana Rohana No. 660),

3. Area parkir Jalan Suryani,

4. Area Gedung TEKMIRA, dan

5. Parkir Buddha Tzu Chi.

BACA JUGA:Seru-Seruan di GIIAS Bandung 2024: Jangan Lewatkan Berbagai Program Menarik yang Dapat Ditemui!

GIIAS Bandung juga turut didukung oleh Superchallenge sebagai sponsor yang akan memberikan berbagai aktivitas menarik sepanjang penyelenggaraan GIIAS Bandung 2024.

*GIIAS The Series 2024

GIIAS the series 2024 akan hadir di empat kota strategis di Indonesia, yakni: 

GIIAS Tangerang : 18–28 Juli 2024 di ICE – BSD City, Kab. Tangerang

GIIAS Surabaya : 28 Agustus–1 September 2024 di Grand City Convex, Surabaya.

GIIAS Bandung : 25–29 September 2024 di Sudirman Grand Ballroom, Bandung.

Temukan konten Postingnews.Id menarik lainnya di Google News

Sumber: