KAI Beri Diskon 20 Persen Tiket Kereta Spesial Arus Balik Lebaran, Cek Informasinya di Sini
KAI Beri Diskon 20% Tiket Kereta Spesial Arus Balik Lebaran, Cek Informasinya Disini-@KAIservices-Instagram
JAKARTA, POSTINGNEWS.ID - Diskon 20% tiket kereta api yang diberikan oleh KAI tentunya menjadi angin segar bagi banyak orang.
kereta Api menjadi salah satu transportasi yang dipilih banyak pemudik untuk pergi ke kampung halamannya.
Berikut ini informasi mengenai diskon yang diberikan.
BACA JUGA:Lebih Dari 60.000 Kasus DBD Menyerang Masyarakat Indonesia, Bisa Picu Kematian?
Promo diskon tiket kereta api ini akan berlangsung pada 15 sampai 21 April 2024
Diskon ini berlaku untuk beberapa perjalanan kerea api tertentu di kelas eksekutif, bisnis dan ekonomi.
Diskon tiket sebesar 20% ini bernama 'Mudik Belakangan Ekstra Hemat'
Tiket bisa dibeli untuk perjalanan mulai dari Stasiun Gambir dan Pasar Senen ke beberapa daerah hanya dengan membayar 80% dari tarif normalnya.
BACA JUGA:Penelitian Terbaru: Olahraga Mampu Tingkatkan Kesehatan Mental Manusia Sejak Remaja
Promo Mudik Ekstra Hemat ini dibuat oleh KAI untuk memudahkan masyarakat yang baru bisa mudik beberapa hari setelah hari lebaran berlangsung.
Mungkin ada beberapa masyarakat yang pada saat lebaran tidak bisa meninggalkan pekerjaannya, kehabisan tiket atau mungkin menghindari kepadatan penumpang di hari-hari padat pemudik.
Diskon yang diberikan tidak hanya meringkankan biaya perjalanan tapi juga mendorong lebih banyak orang untuk menggunakan kereta sebagai moda transportasi.
Dengan adanya diskon ini juga diharapkan para pemudik akan terhindar dari kepadatan penumpang yang biasa hadir di hari saat arus balik mudik utama.
Temukan konten postingnews.id menarik lainnya di Google News
- Tag
- Share
-