Jadi Penceramah di Pesantren, Rocky Gerung Sempat-sempatnya Sentil Jokowi: 'Nggak Ada Prestasi, Saya Juga Bisa Bikin Jalan Tol Pakai Utang!'

Jadi Penceramah di Pesantren, Rocky Gerung Sempat-sempatnya Sentil Jokowi: 'Nggak Ada Prestasi, Saya Juga Bisa Bikin Jalan Tol Pakai Utang!'

Rocky Gerung.-Foto: YouTube Rocky Gerung Official.-

JAKARTA, POSTINGNEWS.ID - Pengamat politik Rocky Gerung kembali menyentil kinerja Presiden Joko Widodo (Jokowi) selama dua periode kepemimpinannya. 

Ia secara blak-blakan menyebut kalau Jokowi sama sekali tidak mempunyai prestasi yang membanggakan.

Menurut Rocky Gerung, Jokowi hanya gemar membuat kebijakan yang ujung-ujungnya malah menyengsarakan rakyat.

BACA JUGA:Tumben? Rocky Gerung Beri Pujian Buat Megawati Pasca 'Roasting' Presiden Jokowi: Kita Kasih 12 Jempol!

"Kalau ditanya, apa prestasi Pak Jokowi? Enggak ada. Tunjukkan saja," katanya saat ceramah di Pondok Pesantren Al Ishlah Bondowoso, Rabu, 1 Februari 2023 kemarin.

Lebih lanjut, ia juga menyinggung soal pembangunan infrastruktur di era Presiden Jokowi. Menurut akademisi ini, pembangunan infrastruktur bukanlah hal yang patut dibanggakan seorang pemimpin.

Seperti pembangunan jalan tol yang diklaim sudah terbangun lebih dari 1.700 km di era Jokowi.

"Lain cerita kalau Pak Jokowi bilang, 'saya bikin jalan tol sesuai dengan janji saya, yaitu tidak berutang'. Ini jalan tol pakai utang dan utang itu kemudian dibebankan kepada rakyat," tegasnya.

BACA JUGA:Rocky Gerung Sebut Basuki Tjahaja Purnama Bisa jadi 'Kejutan' PDIP: Bring Ahok Back!

Menurut dia lagi, imbas dari utang tersebut, justru pemerintah melalui Menteri Keuangan Sri Mulyani mengeluarkan kebijakan menyengsarakan rakyat demi menutup utang.

"Setiap hari Sri Mulyani mencari cara untuk majakin rakyat. Macam-macam dipajaki, demi membayar utang itu. Jalan tol itu, kalau saya bisa berutang, saya sendirian bisa bikin jalan tol dengan kumpulkan 10 arsitek, gampang saja kan," cetusnya. 

Temukan konten Postingnews.Id menarik lainnya di Google News

Sumber: berbagai sumber