Rocky Gerung Sebut Basuki Tjahaja Purnama Bisa jadi 'Kejutan' PDIP: Bring Ahok Back!

Rocky Gerung Sebut Basuki Tjahaja Purnama Bisa jadi 'Kejutan' PDIP: Bring Ahok Back!

Rocky Gerung Prediksi Ahok Maju Pilpres di Kubu [email protected]

JAKARTA, POSTINGNEWS.ID - Pengamat politik Rocky Gerung mengatakan bahwa nama Basuki Tjahja Purnama atau Ahok bisa saja menjadi sebuah 'kejutan' di HUT PDIP besok, Selasa 10 Januari 2023.

Maksud dari kejutan itu, menurut Rocky Gerung, Ahok bisa terpilih sebagai bakal calon presiden (Capres) 2023.

Hal tersebut disampaikan oleh Rocky Gerung lewat unggahan video di kanal YouTube Rocky Gerung Official.

BACA JUGA:Pengamat Politik, Rocky Gerung langsung respon soal bisikan sayang di rapat kerja Komisi III bersama Kapolri.

"Orang berhitung dari awal kalau Ganjar sama Puan kan sudah tahu, Puan juga trah Soekarno, orang menganggap pasti ada sesuatu tuh," ujar Rocky.

"Sangat mungkin Ahok namanya ada di daftar itu, kan itu baru namanya kejutan. Bring Ahok back, karena dia kan juga jadi jembatan antara ologarki dan PDIP tuh," tambahnya.

Rocky Geurng menilai Megawati harus membuat sebuah kejutan di HUT PDIP demi bisa 'mengalahkan' Jokowi.

Dugaan Rocky Gerung bahwa Jokowi saat ini tengah mengincar posisi baru sebagai ketua umum di PDIP pasca nantinya masa jabatannya sebagai presiden RI habis.

BACA JUGA:Rocky Gerung Yakin CCTV di Rumah Kadiv Propam Tidak Rusak: Itu Bagian Paling Esensial!

"Selama Megawati tak bisa menundukkan Jokowi, sebaliknya Jokowi tak bisa ambil alih PDIP, maka kejutan musti dibuat," imbuhnya.

Akan tetapi, menurut sang akademisi itu, tak menutup peluang bagi Megawati untuk mencalonkan dirinya sendiri sebagai Capres 2024.

Lebih lanjut Rocky Gerung menuturkan bahwa duel itu akan berakhir dengan keputusan Megawati akan memimpin sendiri pencalonan sebagai Capres 2024.

Megawati diprediksi akan memempin kembali PDIP dengan dalil lebih baik PDIP mengalami problem internal daripada harus jatuh di tangan Jokowi.

BACA JUGA:Soal Baku Tembak Brigadir J Vs Bharada E, Rocky Gerung: Spekulasi Bisa Berkembang Kemana-mana..

Temukan konten Postingnews.Id menarik lainnya di Google News

Sumber: