Susul Indra Kenza, Akhirnya Fakarich dan Brian Edgar Nababan Diamankan Polisi, Begini Peran Mereka Sesungguhnya!||Foto Fakarich (kiri) dan Indra Kenz by Instagram
"Satu per satu, orang yang terlibat kasus investasi bodong dan pencucian uang mulai diciduk pihak kepolisian. Pasca Indra Kenza, menyusul BEN dan Fakarich."
JAKARTA, POSTINGNEWS.ID - Pengungkapan kasus 'investasi bodong' dan indikasi pencucian uang yang menyeret Youtuber: Indra Kenz memasuki babak baru.
Pasca proses penyelidikan dan penyidikan berjalan beberapa pekan ke belakang, selain menetapkan Indra Kenz sebagai tersangka, polisi akhirnya membawa kabar terbaru.
Kabar yang dimaksud adalah terkait penangkapan pria berinisial BEN yang disebut-sebut sebagai manager development dan perekrut dari aplikasi Binomo.
BEN atau Brian Edgar Nababan berhasil diamankan pihak kepolisian di sebuah Vila di Bali, setelah proses pengejaran beberapa waktu lalu.
BACA JUGA:Catat! Pelayanan Penukaran Uang Lebaran di Bank Mulai 4 April 2022
Penangkapan ini juga sekaligus menyusul terbuktinya aksi penipuan investasi bodong dan pencucian yang dilakukan Indra Kenz sebagai afiliator Binomo itu.
+++++
Pasca penangkapan tersebut, pihak kepolisian juga sudah mengonfirmasi bahwa BEN telah ditetapkan sebagai tersangka.
Tak lama kemudian, Senin 4 April 2022, guru Indra Kenz, Fakar Suhartami Pratama alias Fakarich yang sempat tak memenuhi panggilan polisi, akhirnya menyerahkan diri ke Bareskrim Polri.
Ia bukan dijemput pihak kepolisian, melainkan datang sendiri, seperti yang disampaikan Kasudbit II Dittipideksus Bareskrim Polri, Kombes Pol Chandra Sukma Kumara.
"Dia (Fakarich) datang sendiri," ujarnya saat memberikan keterangan kepada awak media.
BACA JUGA:Predator Herry Wirawan Dihukum Mati dan Bayar Restitusi Rp 300 Juta Lebih