Terungkap Alasan Jokowi Pilih Heru Budi Hartono Jadi Pj Gubernur DKI: Saya Kan Sudah Kenal

Terungkap Alasan Jokowi Pilih Heru Budi Hartono Jadi Pj Gubernur DKI: Saya Kan Sudah Kenal

Heru Budi didesak untuk melakukan pembenahan tata ruang di Jakarta yang dinilai sebagai penyebab terjadinya banjir.-@herubudihartono-Instagram

JAKARTA, POSTINGNEWS.ID - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengungkap alasan menunjuk Heru Budi Hartono menjadi Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta sebagai pengganti Anies Baswedan yang sedang mencalonkan menjadi presiden 2024.

Jokowi mengaku sudah mengenal lama sosok Heru maka dari itu Jokowi memilih Budi Hartono sebagai PJ Gubernur DKI Jakarta.

Sewaktu ia menjabat Gubernur DKI Jakarta, setelah memenangi Pilkada DKI tahun 2012, Heru Budi Hartono telah mendampinginya dari jabatan Kepala Biro Kepala Daerah dan Kerjasama Luar Negeri (Kabiro KDH dan KLN), kemudian menjabat sebagai Wali Kota Jakarta Utara, dan terakhir sebagai Kepala Badan Pengelolaan Keuangan Daerah (BPKD) DKI.

BACA JUGA:Jokowi Minta Heru Budi Hartono Atasi Macet dan Bajir di Jakarta

"Saya kan sudah kenal Pak Heru lama sekali. Sejak jadi Wali Kota di DKI. Kemudian waktu memegang badan keuangan,” kata Jokowi di Istana Negara, Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta Senin, 10 Oktober 2022.

Jokowi mengakui dirinya sudah mengetahui cara kerja Budi Hartono dan sudah mengetahui rekam jejak Heru Budi Hartono.

"Saya tahu betul rekam jejak secara bekerja, kapasitas, dan kemampuannya, saya tahu semuanya," ujar Jokowi.

+++++

Jokowi juga menjelaskan bahwa Budi Hartono adalah orang yang pandai berkomunikasi dengan semua orang. Dengan kemampuan komunikasi yang baik, diharapkan Heru dapat melakukan percepatan pembangunan di Kota Jakarta sebagai Ibu Kota Negara RI.

BACA JUGA:Dibantah Sebagai Komisaris, Yusuf Mansur Kini Ngaku Sebagai Advisor Grab Indonesia

“Komunikasinya sangat baik dengan siapa pun, sehingga kita harapkan nanti ada percepatan-percepatan,” tegas Jokowi.

Heru Budi Hartono bukan nama baru di lingkungan Pemprov DKI Jakarta.

Dikutip dari lama Jakarta.go.id, Heru pernah menjabat Kepala Biro Kepala Daerah dan Kerja Sama Luar Negeri (Kabiro KDH dan KLN) serta Kepala Bagian Prasarana dan Sarana Perkotaan Kota Jakarta Utara.

Heru juga pernah menjabat Wali Kota Jakarta Utara semasa Jokowi masih menjadi Gubernur DKI Jakarta.

Temukan konten Postingnews.Id menarik lainnya di Google News

Sumber: