Update! Hari Keempat Evakuasi 'Korban' Ponpes Al Khoziny, 13 Orang Meninggal Dunia

Update! Hari Keempat Evakuasi 'Korban'  Ponpes Al Khoziny, 13 Orang Meninggal Dunia

Musala ambruk di sidoarjo -Harian Surya-Youtube

POSTINGNEWS.ID --- Insiden ambruknya bangunan Pondok Pesantren Al Khoziny di Sidoarjo masih menyisakan duka mendalam bagi keluarga korban dan masyarakat Jawa Timur. 

Pada hari keempat proses pencarian dan evakuasi, tepatnya pada hari Jumat, 3 Oktober 2025, tim gabungan kembali menemukan tiga jenazah tambahan. 

Dengan temuan terbaru ini, jumlah korban meninggal dunia bertambah menjadi 13 orang. 

Data sementara juga mencatat bahwa total korban yang berhasil dievakuasi mencapai 116 orang, dengan 103 di antaranya selamat.

BACA JUGA:Lowongan Kerja KAI Commuter 2025 Resmi Dibuka! Ini Cara Daftar & 8 Posisi Bergengsinya

Sejak pagi hingga petang, jenazah korban terus berdatangan ke RS Bhayangkara HS Samsoeri Mertojoso Surabaya. 

Kantong jenazah pertama dan kedua tiba secara bersamaan pada pukul 08.30 WIB. 

Selanjutnya, jenazah ketiga dibawa ke rumah sakit pada pukul 10.40 WIB. 

Tidak berhenti di situ, pada pukul 12.02 WIB kantong jenazah keempat juga tiba, kemudian menyusul jenazah kelima pada pukul 14.27 WIB.

BACA JUGA:Kebakaran Hebat Guncang Hunian Pekerja IKN, Api Melahap Tower 14 hingga 4 Lantai! DPR Siap Turun Tangan

Menjelang sore, kantong jenazah keenam masuk ke ruang forensik RS Bhayangkara pada pukul 17.46 WIB. 

Hanya berselang tiga menit, tepat pukul 17.49 WIB, jenazah ketujuh juga tiba di lokasi. 

Sementara kantong kedelapan datang pukul 18.03 WIB. 

Proses evakuasi yang melelahkan ini menunjukkan betapa sulitnya pekerjaan tim gabungan dalam mencari korban yang tertimbun reruntuhan bangunan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News