Inilah Jawaban Jokowi Atas Kasus Kematian Vina Cirebon

Inilah Jawaban Jokowi Atas Kasus Kematian Vina Cirebon

Jokowi Respons Soal Kasus Kematian Vina Cirebon-@jokowi-Instagram

JAKARTA, POSTINGNEWS.ID - Presiden Indonesia Jokowi akhirnya buka suara soal kematian Vina yang menjadi misteri saat ini.

Kematian Vina terjadi pada tahun 2016 akan tetapi sampai saat ini kasusnya belum juga tuntas.

Pelaku kematian Vina ada 3 orang yang kabur tidak tertangkap hingga saat ini.

BACA JUGA:Jadon Sancho Tak Dipanggil Timnas Inggris Lagi, Pelatih Dortmund Komentar Begini

Akan tetapi, pelaku utama atas kasus kematian Vina kini sudah tertangkap atas nama Pegi atau sering disapa Perong.

Jokowi mengatakan sudah menyampaikan pesan ke Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo agar kasus Vina diusut tuntas.

"Tanyakan kepada Kapolri. Saya sudah menyampaikan agar kasus itu betul-betul dikawal dan transparan, terbuka semuanya, tidak ada yang perlu ditutup-tutupi," kata Jokowi di Sumatera Selatan Kamis, 30 Mei 2024.

Polri berjanji akan terbuka terhadap bukti baru dalam kasus pembunuhan Vina. 

BACA JUGA:Aaron Wan Bissaka Diminati Jawara Serie A Usai Dinilai Tampil Apik di Liga Inggris

Kepala Divisi Humas Mabes Polri Irjen Sandi Nugroho menjelaskan bahwa kasus ini sebelumnya sempat diwarnai kesaksian fiktif dari tersangka. 

Maka dua nama DPO yang sempat ada sebelumnya kini sudah dihapuskan.

Sandi mengatakan Polri selalu terbuka bila ada informasi atau alat bukti lain untuk membuat terang kasus ini. 

Dia menyampaikan terima kasih atas perhatian banyak pihak terhadap kasus ini.

BACA JUGA:Ramalan Zodiak Taurus 30 Mei 2024: Ambil Tanggung Jawab Baru yang Akan Datang

Temukan konten Postingnews.Id menarik lainnya di Google News

Sumber: