Giring Instruksikan Kader PSI Gencarkan Kampanye Ganjar Pranowo dan Yenny Wahid

Giring Instruksikan Kader PSI Gencarkan Kampanye Ganjar Pranowo dan Yenny Wahid

Ketua Umum PSI Giring Ganesha--PSI

JAKARTA, POSTINGNEWS.ID - Partai Solidaritas Indonesia (PSI) ngotot agar Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo maju sebagai calon presiden (Capres) 2024 berpasangan dengan Yenny Wahid.

Sebelumnya, PSI telah mendeklarasikan dukungan kepada Ganjar Pranowo sebagai Capres 2024. Selain itu, PSI juga mendukung Yenny Wahid sebagai Cawapres 2024.

Ketua Umum PSI Giring Ganesha mengatakan, seluruh diminta untuk menggencarkan kapanye terhadap Ganjar Pranowo dan Yenny Wahid.

Hal ini disampaikan Giring usai mengunjungi Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka di Loji Gandrung Solo, Jumat (21/10/2022).

BACA JUGA:Dukung Langkah Politik Gibran Rakabuming, Giring PSI: Saya Sebagai Sahabat Siap All Out

"Sekarang di DPP PSI sedang fokus bagaimana seluruh kader kami top down," kata Giring, dikutip dari fin.co.id.

Ditambahkan Giring, infrastruktur partai mulai dari kepengurusan tingkat DPP, DPW, DPD, hingga DPC sedang mengglorifikasi dan mengampanyekan Ganjar Pranowo dan Yenny Wahid.

Lebih lanjut, Giring mengatakan saat ini PSI sedang fokus pada dua hak, yakni kemenangan Ganjar Pranowo dan Yenny Wahid, serta kesiapan menjadi peserta Pemilu 2024.

Dikatakannya lagi, kesanggupan Ganjar Pranowo untuk maju pada Pilpres 2024 juga berdampak positif bagi para kader PSI.

BACA JUGA:NasDem Heran Wanda Hamidah Seret Nama Anies Baswedan Terkait Alasan Kepindahannya ke Golkar

"Pada dasarnya ketika Mas Ganjar sudah mendeklarasikan, itu menjadi semangat bagi kader PSI untuk bergerak lebih kencang lagi," kata Giring.

Mengenai hal itu, seminggu sekali DPP PSI mengajak seluruh kadernya untuk berkumpul secara daring.

"Kami dari DPP memberikan arahan untuk pemenangan, baik pemenangan partai maupun pemenangan Mas Ganjar," tambah Giring.

Sebelumnya, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo secara terbuka menyatakan siap menjadi calon presiden 2024. Nama Ganjar selalu muncul dalam jajaran teratas hasil survei capres 2024 bersama Prabowo Subianto dan Anies Baswedan.

BACA JUGA:Ganjar Pranowo Siap Nyapres, PSI Semakin Mantap Berikan Dukungan

"Untuk bangsa dan negara ini apa sih yang kita tidak siap," ucap Ganjar Pranowo ketika ditanya soal kesiapan untuk dideklarasikan menjadi capres pada Pemilu 2024.

Temukan konten Postingnews.Id menarik lainnya di Google News

Sumber: