Ralf Rangnick Kecewa atas Absennya Ronaldo dan Cavani, Ini Pengakuannya usai Dikandaskan Manchester City
Ronaldo--Instagram @cristiano
Striker Manchester United Cristiano Ronaldo absen dalam laga menghadapi Manchester City |Foto: Instagram @cristiano
JAKARTA, POSTINGNEWS.ID - Pelatih Manchester United Ralf Rangnick menegaskan dirinya tidak bisa memaksakan pemainnya yang cedera.
Ralf Rangnick menyampaikan alasan ini usai Manchester United dibantai Manchester City 1-4 pada pekan ke-28 Liga Inggris, Minggu 6 Maret 2021.
Ralf Rangnick mengaku frustrasi karena dua penyerang andalan Edinson Cavani dan Cristiano Ronaldo tidak bisa tampil.
Keduanya absen lantaran cedera, termasuk pada laga menghadapi Manchester City. Ralf Rangnick ini adalah fakta yang harus ia terima sebagai manajer setelah tim.
+++++
”Ini hanya sebuah fakta, jika pemain mengatakan kepada dokter mereka cedera,” terang Rangnick.
Edinson Cavani absen dalam enam pertandingan terakhir Manchester United setelah terakhir kali bermain pada awal Februari lalu.
Padahal Cavani mengikuti latihan bersama tim dalam tiga hari terakhir dan kondisinya fit.
Cavani juga memberi tahu Rangnick, kondisinya belum pulih 100 persen untuk bermain dan itu fakta yang harus Rangnick terima.
”Saya tidak bisa memaksa pemain untuk bermain jika dia tidak merasa bugar atau cukup baik untuk bermain,” jelas Rangnick.
Temukan konten Postingnews.Id menarik lainnya di Google News
Sumber: sky sports