Kursi Panas Masih Kosong! PSSI Belum Tentukan Pengganti Patrick Kluivert, Nama Besar Mulai Dihubungkan
                                    Timnas indonesia 1200-@timnasindonesia-Instagram
POSTINGNEWS.ID --- Sudah hampir sebulan sejak Patrick Kluivert resmi berpisah dengan PSSI, namun Timnas Indonesia masih belum juga punya pelatih kepala baru.
Kursi panas Skuad Garuda itu kini benar-benar kosong, sementara publik mulai bertanya-tanya: siapa yang akan memimpin tim merah putih berikutnya?
Kluivert resmi meninggalkan jabatannya setelah gagal membawa Indonesia melangkah ke Piala Dunia 2026.
Sejak saat itu, federasi tengah melakukan proses seleksi yang disebut-sebut berlangsung sangat ketat.
Proses Pencarian Pelatih Masih Berlangsung Intens
Meski posisi pelatih utama kosong, PSSI menegaskan bahwa proses pencarian pengganti sedang berjalan serius dan terukur.
Sejumlah nama besar pun mulai dikaitkan dengan jabatan strategis tersebut.
Dalam beberapa pekan terakhir, rumor beredar soal kandidat kuat yang masuk radar PSSI, mulai dari Frank De Boer, Mark van Bommel, Erik ten Hag, hingga Bernardo Tavares.
Nama Timur Kapadze, pelatih asal Uzbekistan yang punya rekam jejak bagus di Asia Tengah, juga disebut-sebut jadi alternatif.
Namun, rumor paling menarik datang dari kabar kemungkinan kembalinya Shin Tae-yong, sosok yang sukses membawa Indonesia ke level kompetitif Asia dalam beberapa tahun terakhir.
BACA JUGA:Timnas Indonesia Gagal ke Piala Dunia 2026: Pelatih Dipecat, PSSI Bungkam, Publik Makin Geram!
PSSI: “Kami Ingin Pelatih yang Bawa Visi Jangka Panjang”
Menanggapi spekulasi publik, anggota Exco PSSI, Vivin Cahyani, akhirnya buka suara.
Ia memastikan bahwa proses seleksi pelatih baru tidak dilakukan tergesa-gesa, karena PSSI ingin menemukan sosok yang benar-benar ideal untuk memimpin proyek jangka panjang Timnas.
“PSSI sedang bekerja keras mencari sosok pelatih senior yang akan memimpin Timnas dalam jangka waktu panjang, sesuai dengan visi dan peta jalan baru sepak bola Indonesia,” ujar Vivin.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News