5 Alasan Arab Saudi Jadi Opsi Paling Oke Untuk Menghabiskan Libur Panjang

5 Alasan Arab Saudi Jadi Opsi Paling Oke Untuk Menghabiskan Libur Panjang

5 Alasan Arab Saudi Jadi Opsi Paling Oke Untuk Menghabiskan Libur Panjang---Dok. Istimewa

Menyelam ke Dunia Bawah Laut yang Menakjubkan

Kota pantai Jeddah terkenal dengan wisata menyelam dan snorkeling yang menakjubkan, menawarkan berbagai area unik untuk menjelajahi kehidupan laut di perairan dangkal Laut Merah. Saudi memiliki situs penyelaman kelas dunia dimana wisatawan dapat menyelami keajaiban dunia bawah laut atau menikmati berlayar dan snorkeling. Perairan ini merupakan rumah bagi banyak spesies ikan, termasuk ikan tercepat di dunia, black marlin, yang mencapai kecepatan 109 km/jam, dan ikan Napoleon yang terancam punah, juga dikenal sebagai "ratu terumbu karang" karena penampilannya yang seperti mahkota. Dengan lebih dari 1.200 spesies, 20% diantaranya hanya ditemukan di Laut Merah, memungkinkan wisatawan menyaksikan keragaman ekosistem laut. Menyelam di sekitar Jeddah artinya menjelajahi lautan dengan arus minimal, salinitas mencapai 35%, dengan air yang bermanfaat meningkatkan sirkulasi darah. Selain itu, Jeddah juga memiliki iklim yang cerah sepanjang tahun, dengan suhu rata-rata setidaknya 21°C.

Berenang dengan Hiu di Sharm Obhur

Terletak di bagian tengah utara Jeddah dekat resor mewah Bhadur, Sharm Obhur adalah destinasi menyelam utama. Di sini, wisatawan akan bertemu penyu laut yang menawan, ikan singa, belut, dan warna - warni berbagai spesies laut lainnya saat menjelajahi perairan yang lebih dalam. Wisatawan juga dapat berenang dengan hiu di kedalaman 1,7 meter. Dalam aktivitas yang mengasyikkan dan juga aman ini, penyelam akan ditemani oleh instruktur dan penyelam profesional untuk masuk ke dalam kandang di area tempat hiu berenang, memberikan pengalaman tak terlupakan dengan makhluk menakjubkan ini.

BACA JUGA:Susah Produktif Gara-gara Sering Malas? Baca 3 Tips Ini untuk Mengatasinya

Rasakan Keindahan dan Budaya Gurun dalam Safari Malam

Mulai dari Riyadh, wisatawan dapat memulai perjalanan yang menawan dengan menghabiskan malam di gurun, di mana Anda dapat menjelajahi keindahan alam, lanskap, dan berbagai warisan budaya di Saudi. Tur malam ini memungkinkan wisatawan merasakan gurun tanpa panas di siang hari dan menyaksikan keindahan pemandangannya di bawah langit berbintang. Puncak dari safari gurun adalah sesi dune bashing yang mendebarkan, di mana wisatawan akan naik ke puncak bukit pasir yang menjulang, memberikan pengalaman mendebarkan saat pasir beterbangan ke segala arah.

Temukan konten Postingnews.Id menarik lainnya di Google News

Sumber: