Manfaat Daun Sirih Selain Membantu Menghentikan Mimisan Apa Saja?
Manfaat Lain yang Dimiliki Daun Sirih-Trasasa-Freepik
3. Membantu Mengatasi Masalah Jerawat
Produksi minyak berlebih yang menyumbat pori-pori merupakan penyebab utama munculnya jerawat di wajah.
Untuk mengatasi masalah ini, air rebusan daun sirih bisa menjadi solusi efektif karena mengandung tanin, flavonoid, dan saponin yang memiliki sifat antibakteri.
Cara menggunakannya adalah dengan membersihkan wajah menggunakan air rebusan daun sirih, metode ini mampu membunuh bakteri penyebab jerawat dan membantu menjaga kulit tetap bersih dan sehat.
BACA JUGA:Ternyata Ini Alasan yang Membuat Kopi Sangat Beraroma dan Nikmat untuk Diminum
4. Membantu Merawat Organ Intim Wanita
Penelitian menunjukkan bahwa daun sirih memiliki sifat antiseptik dan antijamur yang efektif membasmi bakteri serta jamur penyebab keputihan.
Selain itu, daun sirih juga dikenal ampuh dalam mengatasi Candida albicans, jamur yang menyebabkan infeksi jamur vagina.
Manfaat ini bisa diperoleh dengan cara sederhana, yaitu dengan membasuh area kewanitaan menggunakan air rebusan daun sirih secara rutin, namun penting untuk memastikan bahwa air rebusan telah cukup dingin sebelum digunakan untuk menghindari iritasi.
BACA JUGA:Langgar Aturan Golden Rules, Jeane Victoria Dikeluarkan dari JKT48
5. Membantu Menurunkan Kadar Kolesterol
Salah satu cara alami untuk membantu menurunkan kadar kolesterol adalah dengan mengonsumsi air rebusan daun sirih, karena tanaman herbal ini mengandung senyawa eugenol yang efektif dalam menghambat produksi kolesterol oleh hati.
Selain mengurangi produksi kolesterol, eugenol juga berfungsi untuk mengurangi jumlah total lemak (lipid) yang diserap oleh usus.
Dengan begitu, konsumsi air rebusan daun sirih secara teratur bisa membantu menjaga keseimbangan lipid dalam tubuh dan mengurangi risiko penyakit yang berkaitan dengan kolesterol tinggi.
BACA JUGA:Barcelona Rekrut Hansi Flick, Padahal Dalang Tragedi Pembantaian 8-2 di Tahun 2020
Temukan konten postingnews.id menarik lainnya di Google News
- Tag
- Share
-