3 Buah Terlarang yang Jangan Dimakan Saat Program Diet, Malah Bikin Susah Kurus!

3 Buah Terlarang yang Jangan Dimakan Saat Program Diet, Malah Bikin Susah Kurus!

Buah-buahan-azerbaijan_stocker-Freepik

JAKARTA, POSTINGNEWS.ID - Buah-buahan adalah komponen esensial dalam pola makan sehat dan seimbang, karena menyediakan berbagai macam nutrisi yang penting untuk tubuh. 

Beragam jenis buah mengandung vitamin, mineral, serat, dan antioksidan yang membantu menjaga kesehatan secara menyeluruh. 

Vitamin yang ditemukan dalam buah-buahan, seperti vitamin C dan A berperan dalam memperkuat sistem kekebalan tubuh, mendukung kesehatan kulit, dan memperbaiki jaringan tubuh. 


5 Tips Diet Ampuh Buat yang Merasa Berat Badan Naik Setelah Lebaran-drobotdean-Freepik

BACA JUGA:Anti-mainstream! Kunjungi Tempat Wisata di Jakarta Ini Pasti Orang-orang Belum Tahu

Mineral seperti kalium dan magnesium yang juga terkandung dalam buah-buahan berfungsi dalam menjaga keseimbangan elektrolit dan mendukung fungsi otot serta saraf.

Serat yang ada di dalam buah-buahan membantu memperlancar pencernaan dan mencegah sembelit. 

Serat juga berperan dalam mengontrol kadar gula darah dan menurunkan kolesterol yang dapat mengurangi risiko penyakit jantung. 

Antioksidan yang ditemukan dalam buah-buahan seperti flavonoid dan karotenoid dapat melindungi sel-sel tubuh dari kerusakan oksidatif yang disebabkan oleh radikal bebas. 

BACA JUGA:Ini Hasil Grup AFF Tahun 2024, Indonesia Dipertemukan Lagi dengan Vietnam

Ini penting untuk mencegah berbagai penyakit kronis, termasuk kanker dan penyakit jantung.

Selain kaya nutrisi, buah-buahan juga mengandung gula alami yang dikenal sebagai fruktosa.

Gula alami ini memberikan sumber energi yang cepat bagi tubuh, berbeda dengan gula tambahan yang sering ditemukan dalam makanan olahan. 

Karena gula dalam buah-buahan disertai dengan serat, penyerapan gula ini lebih lambat dan tidak menyebabkan lonjakan gula darah yang tajam.

Temukan konten Postingnews.Id menarik lainnya di Google News

Sumber: