Siapa Sangka Petai dan Pare Bisa Kontrol Diabetes, Ini Penjelasan dr Zaidul Akbar

Siapa Sangka Petai dan Pare Bisa Kontrol Diabetes, Ini Penjelasan dr Zaidul Akbar

Petai dan Pare Bisa Kontrol Diabetes Ini Penjelasan dr Zaidul Akbar-dr Zaidul Akbar Official-Youtube Channel

JAKARTA, POSTINGNEWS.ID - dr Zaidul Akbar menjelaskan mengenai makanan yang bisa mengkontrol diabetes yaitu petai dan juga pare.

Sebagaimana kita ketahui bahwa petai dan pare adalah makanan yang jarang disukai lantaran rasanya pahit dan juga bau.

Apabila seseorang mengkonsumsi petai tentu saja membuat mulutnya menjadi bau.

BACA JUGA:Viral Rumah Mewah Kambing di Batur Jateng, Netizen Meringis: Rumah Gue Kalah Bagus!

Pare juga dikenal sebagai makanan yang sangat pahit rasanya yang tidak menarik perhatian orang lain.

Penjelasan mengenai kontrol diabetes menggunakan petai dan juga pare disampaikan dr Zaidul Akbar melalui Youtube Sobat Herbal.

"Pete itu bagus, jangan digoreng, makan mentah. Kalau suka," ungkap dr Zaidul Akbar.

Menurutnya, kebanyakan orang sering menghindari makanan tersebut. Namun, setelah mengetahui manfaatnya, tidak ada salahnya untuk mencoba karena dapat menjadi kebutuhan.

BACA JUGA:Viral Penumpang Pesawat Etihad Indonesia Gagal Terbang Gegara Kelebihan Bagasi: Tadi Saya Didorong

dr Zaidul Akbar juga memberikan tips tentang cara mengonsumsi petai dan pare agar manfaatnya lebih terasa, yaitu dengan memotongnya menjadi potongan kecil dan mengukusnya sebelum dikonsumsi.

"Tapi kalau memang butuh, pare misalkan dia kena diabetes, makan aja pare. Butuh termasuk ini dipotong-potong dan sebagian lagi dikukus," jelas dr Zaidul Akbar.

Tak hanya itu saja, dr Zaidul Akbar mendorong masyarakat untuk lebih memilih konsumsi minuman sehat seperti ramuan tradisional yang terbuat dari kunyit, secang, pandan, jahe, dan kayu manis daripada minuman kemasan yang mungkin mengandung bahan-bahan yang tidak sehat bagi tubuh.

"Ini kalau bapak atau ibu rutinkan tiap hari banyak terjadi perbaikan sel-sel di badan kita sebenarnya, dan gampang kan? Paling modal Rp5 ribu, dibanding minum minuman kemasan," demikian dr Zaidul Akbar.

BACA JUGA:Jelang Pengumuman SNBP 26 Maret, Ini Daftar PTN yang Menerima Siswa Terbanyak di 2023

Temukan konten Postingnews.Id menarik lainnya di Google News

Sumber: