Viral Petugas Damkar Rela Turun ke Sumur Demi Selamatkan Iphone 14 Promax Warga

Viral Petugas Damkar Rela Turun ke Sumur Demi Selamatkan Iphone 14 Promax Warga

Hp 14 promax jatuh ke sumur 12 meter-@lambe_turah-Instagram

JAKARTA, POSTINGNEWS.ID - Viral dimedia sosial seorag petugas pemadam kebakaran turun ke sumur hanya ingin menyelamatkan Iphone 14 Promax.

Iphone 13 tersebut adalah milik warga dimana kedalaman sumur tersebut hingga 12 meter.

Petugas pemadam kebakaran tersebut terlihat hanya 1 orang yang turun kesumur tersebut.

BACA JUGA:6 Tanaman yang Bisa Mengatasi Insomnia, Cocok Ditaruh di Kamar Tidur

Video tersebut viral setelah diunggah oleh akun Instagram @depokfirerescue113.

Dalam postingannya akun tersebut menunjukkan sejumlah petugas damkar berusaha mempersiapkan peralatan sebelum menyelam ke dalam sumur tersebut.

Dengan menggunakan alat pengaman peralatan katrol dan tali, seorang petugas damkar perlahan menuruni rongga sumber yang memiliki diameter kurang dari 1 meter.

Beruntungnya hal yang dilakukan damkar tersebut membuat petugas damkar mampu mengambil HP milik warga yang berada di dasar sumur.

BACA JUGA:Gus Baha Beberkan Tips dan Trik Agar Doa Cepat Terkabul di Hari Jumat

Dalam video juga dijelaskan bahwa kejadian tersebut terjadi di di Kelurahan Cimpaeun RT 03/RW 11, Kecamatan Tapos, Kota Depok.

Terkait viralnya video tersebut membuat ketua Damkar di Depok memberikan penjelasan.

“Pertama-tama ada ibu-ibu dan bapak-bapak laporan ke kantor kami, kurang lebih sekitar pukul 3 (sore) lah,” kata Dindin saat ditemui di Kantor Damkar UPT Tapos Kamis, 11 Januari 2024.

“Saya juga awalnya enggak percaya, kok HP laporan ke pemadam, ya udah dah paling HP apaan,” sambungnya.

BACA JUGA:15 Masker Wajah Alami yang Membuat Bersinar, Auto Glowing!

Temukan konten Postingnews.Id menarik lainnya di Google News

Sumber: