Lady Nayoan Hampir Meninggal Saat Kecelakaan, Tangis Rendy Kjaernett Pecah Lihat Sang Istri Kesulitan Bernapas

Lady Nayoan Hampir Meninggal Saat Kecelakaan, Tangis Rendy Kjaernett Pecah Lihat Sang Istri Kesulitan Bernapas

Lady Nayoan hampir tewas saat kecelakaan-@ladynayoan-Instagram

JAKARTA, POSTINGNEWS.ID - Setelah mengalami kecelakaan tunggal yang dialami oleh Rendy Kjaernett dan Lady Nayoan akhirnya keduanya hadir dalam podcast Denny Sumargo.

Rendy Kjaernett dan Lady Nayoan menceritakan kondisinya pasca selamat dari kecelakaan yang dialaminya beberapa waktu lalu.

Dalam kejadian nahas tersebut, Lady merasa bahwa dirinya akan meninggal setelah kecelakaan tersebut.

BACA JUGA:Sepakat Rujuk, Lady Nayoan Ungkap Perubahan Positif dari Sikap Rendy Kjaernett Sekarang

Rendy yang merasa takut melihat kondisi badan Lady yang kaku dan tak bisa lagi bergerak pun tak kuasa menahan tangisnya.

"Itu momen paling takut di situ. Satu gue tahu nih kecelakaan parah, yang gue sadar ya ke guling mobilnya. Di situ Lady posisinya badannya udah gak bisa gerak, di kepala gue badannya patah-patah semua nih," ucap Rendy, dilansir dari Kanal Youtube CURHAT BANG Denny Sumargo pada Jumat, 18 Agustus 2023.

Bahkan, Rendy mengungkapkan bahwa Lady telah kesulitan bernafas bahkan tubuhnya dingin.

"Napasnya udah seperempat atau udah segini (sedikit) napasnya, kepala dia udah di paha gua, takut banget gue pegang tangannya dingin, udah susah ngomong, napas udah susah, nangis juga gak bisa," tutur Rendy.

BACA JUGA:Dituding Bertengkar dengan Lady Nayoan Sebelum Kecelakaan Terjadi, Rendy Kjaernett: 'Demi Tuhan Enggak'

Sementara itu, Lady merasa dirinya akan meninggal di waktu tersebut karena ia merasa sangat sakit dan tak berdaya.

"Gue ngerasa wah ini udah mau mati. Saat itu tuh ngerasa gue tuh, gua udah mau mati karena gue gak bisa narik nafas panjang. Nafas gue pendek, udah pendek dan semua badan gua ngerasa tulang gue udah remuk," kata Lady.

Bahkan, Lady mengaku melihat gambaran wajah anak-anaknya dalam kondisi yang sangat menyakitkan tersebut.

BACA JUGA:Sepakat Rujuk, Lady Nayoan Ungkap Perubahan Positif dari Sikap Rendy Kjaernett Sekarang

"Dan yang bikin gua ngerasa mau mati adalah dipikiran gua itu udah slide foto anak-anak gua. Jadi gua cuman kayak 'Oh Tuhan, ini ya mungkin gue udah selesai ya'," ungkap Lady.

Temukan konten postingnews.id menarik lainnya di Google News

Tag
Share
Berita Lainnya