Real Madrid Umumkan Nama Baru 'Rasa Lama' Pengganti Benzema
Senin 19-06-2023,20:26 WIB
Joselu, striker baru Real Madrid.--Real Madrid
JAKARTA, POSTINGNEWS.ID - Real Madrid secara resmi mengumumkan penandatanganan penyerang veteran Joselu.
Striker berusia 33 tahun tersebut dianggap sebagai pengganti Karim Benzema yang pindah ke klub Al Ittihad di Arab Saudi.
Real Madrid terus aktif dalam bursa transfer musim panas 2023 dan kali ini mereka mengonfirmasi kedatangan Jose Luis Mato Sanmartin atau lebih dikenal sebagai Joselu.
Pemain tersebut bergabung dengan status pinjaman dari klub Liga Spanyol, Espanyol.
Pada Senin (19/6), Real Madrid secara resmi mengumumkan kehadiran Joselu.
Dalam pernyataan resmi, Real Madrid dan RCD Espanyol telah sepakat untuk meminjam Joselu, yang akan memperkuat klub pada musim depan dengan opsi untuk membeli secara permanen di akhir musim.
Joselu bukanlah sosok asing bagi Real Madrid.
Ia merupakan produk dari akademi Los Blancos dan bergabung dengan tim Real Madrid B pada tahun 2009.
Bersama tim junior klub, ia berhasil mencetak 33 gol dari 67 pertandingan.
Meskipun hanya tampil sekali bersama tim utama Real Madrid pada musim 2011-2012, Joselu kemudian berkarier di beberapa klub Eropa termasuk Stoke City dan Newcastle United di Liga Inggris.
Pada tahun 2019, ia kembali ke Spanyol untuk bermain bersama Deportivo Alaves sebelum bergabung dengan Espanyol pada awal musim lalu.
Meskipun usianya sudah tergolong tua, Joselu tampil impresif dengan mencetak 16 gol dalam 33 penampilan bersama Espanyol di La Liga musim 2022-2023.
Jumlah gol tersebut hanya kalah dari Robert Lewandowski (Barcelona/23 gol) dan Karim Benzema (19 gol).
Joselu menjadi salah satu opsi yang sering dikaitkan dengan Real Madrid sebagai pengganti Benzema.
Peluang Los Blancos untuk merekrut mantan pemain akademi mereka tersebut sangat besar karena Espanyol terdegradasi ke Segunda Division.
BACA JUGA: Kelakar Edy Rahmayadi Ketika Ditanya Kenapa Tidak Didampingi Wakilnya di Pilgub Sumut Mendatang
Joselu adalah rekrutan ketiga Real Madrid dalam bursa transfer musim panas ini, setelah mereka sebelumnya berhasil mendatangkan gelandang timnas Inggris, Jude Bellingham dari Borussia Dortmund, dan memulangkan Brahim Diaz dari AC Milan.
Temukan konten postingnews.id menarik lainnya di Google News
- Tag
- Share
-