Skema One Way di Tol Trans Jawa Jelang Mudik 2023, Polisi: Diprediksi Puncaknya H-2 Lebaran!

Skema One Way di Tol Trans Jawa Jelang Mudik 2023, Polisi: Diprediksi Puncaknya H-2 Lebaran!

JAKARTA, POSTINGNEWS.ID - Kadiv Humas Polri Irjen Pol Sandi Nugroho menyebut bahwa prediksinya, puncak arus mudik Lebaran 2023 di jalur Tol Trans Jawa terjadi pada tanggal 19-21 April 2023.

Demi melancarkan upaya mengurai kemacetan yang berpotensi terjadi, maka polisi sudah menyiapkan sejumlah skema.

Salah satu skema yang akan diterapkan yakni sistem satu jalur atau one way dari KM 72 Tol Jakarta-Cikampek (Japek) hingga KM 414 Gerbang Tol (GT) Kalikangkung Jalan Tol Batang-Semarang.

BACA JUGA:PLN Sediakan Mudik Gratis untuk Penyandang Disabilitas, Ini Syarat Daftarnya!

"Pihak kepolisian akan memberlakukan sistem oneway pada tanggal 18 April mulai dari KM 72 hingga KM 414," kata Irjen Pol Sandi Nugroho, dikutip dari keterangannya pada Minggu, 2 April 2023.

"Karena puncak arus mudik (diprediksi) akan terjadi pada H-2 dan H-1,” tuturnya menambahkan.

Untuk puncak arus balik, diprediksi pemudik akan pulang pada tanggal 24-25 April 2023.

Polisi dalam periode tersebut juga bakal menerapkan sistem one way dari KM 414 Gerbang Tol (GT) Kalikangkung Jalan Tol Batang-Semarang.

BACA JUGA:Kemenhub Antisipasi Lonjakan Arus Mudik 2023, Lalu Lintas One Way Bakal Diberlakukan

"Nanti juga akan diberlakukan sistem oneway untuk arus balik, mulai dari KM 414 hingga KM 72," pungkas Sandi.

Sebelumnya Polri telah menggelar rapat koordinasi (rakor) kesiapan Operasi Ketupat 2023 di gedung utama Mabes Polri, Jakarta.

Diketahui bahwa kegiatan ini dalam rangka persiapan pengamanan mudik Lebaran.

Rakor dipimpin oleh langsung Asops Kapolri Irjen Agung Setya Imam Effendi, Kakorlantas Polri Irjen Pol Firman Shantyabudi dan Kakor Sabhara Baharkam Polri Irjen Pol Priyo Widyanto.

Temukan konten postingnews.id menarik lainnya di Google News

Tag
Share
Berita Lainnya