Jonathan Minta Netizen Ini Jadi Saksi Tuduhan Pelecehan Seksual David ke AG: 'Kalau Bohong, Siap-siap Penjara 9 Tahun'

Jonathan Minta Netizen Ini Jadi Saksi Tuduhan Pelecehan Seksual David ke AG: 'Kalau Bohong, Siap-siap Penjara 9 Tahun'

Saksi N membantah pengakuan yang menyebut perempuan AGH berusaha menolong David usai dianiaya Mario.--Twitter

JAKARTA, POSTINGNEWS.ID - Seorang netizen di Twitter dengan akun @MZRRDP merespons pernyataan Jonathan Latumahina yang menarik pemberian maaf kepada pelaku penganiayaan David, yakni Mario Dandy Satriyo.

Awalnya, pernyataan Jonathan yang menarik pemberian maaf itu kemudian dibagikan ulang oleh akun Twitter @sosmedkeras melalui tangkapan layar unggahan Instagram milik ayah David.

Pemilik akun @MZRRDP kemudian menanggapi unggahan tersebut. Ia menuduh bahwa David pernah melakukan hal tak senonoh kepada AG sehingga perempuan 15 tahun ini ingin menyebarkan aib sewaktu keduanya pacaran.

BACA JUGA:Tubuh David Banyak Lubang, Jonathan Luapkan Pesan Amarah ke Mario Dandy: 'Tak Ada Maaf untuk Ular Beludak Itu!'

"AG sudah menjadi tersangka termasuk si D, tapi kalau dilihat dari kasusnya, AG kayak gitu karena dia mau nyebarin foto aib pas pacaran," tulis warganet tersebut.

"Sebenernya 3 orang ini problematic, tapi soal bully ini nggak dibenarkan dan nggak patut dicontoh ya apalagi sampai main fisik," sambungnya.

Komentar tersebut saat ini telah dihapus oleh pemilik akun. Namun, Jonathan Latumahina terpantau sempat membalas cuitan netizen itu.

Dalam balasannya, ayah David Ozora ini langsung meminta kuasa hukumnya untuk menjadikan netizen tersebut sebagai saksi.

Pasalnya, ia merasa pemilik akun lebih tahu soal kasus penganiayaan David daripada pihak korban sendiri.

BACA JUGA:Jonathan Latumahina Bagikan Perjuangan David Minum Jus Buah: 'Bersiap Hadapi Perang'

"Ajukan akun ini buat jadi saksi, sepertinya dia tau banget kasus ini @MellisA_An," cuit Jonathan melalui akun Twitter @seeksixsuck pada Minggu, 26 Maret 2023.

Tak hanya itu, Jonathan juga memperingatkan kepada pemilik akun agar bisa membuktikan cuitannya.

Ia berharap apa yang netizen itu katakan adalah benar. Sebab, kalau tidak, Jonathan tak segan menempuh jalur hukum terkait komentar yang diduga bermuatan kebohongan itu.

"Fix ya @MZRRDP jadi saksi besok, semoga bener kesaksianmu karena jika tidak maka siap-siap 9 tahun ngandang," tegas Jonathan.

Temukan konten Postingnews.Id menarik lainnya di Google News

Sumber: