Sempat Dituding Anak Durhaka, Syakir Daulay Cerita Kronologi Awal Berseteru dengan Orangtua: 'Udah Lama Gak Dihujat'

Sempat Dituding Anak Durhaka, Syakir Daulay Cerita Kronologi Awal Berseteru dengan Orangtua: 'Udah Lama Gak Dihujat'

syakir daulay -tangkap layar (The Sungkars)-Youtube

JAKARTA, POSTINGNEWS.ID - Akhir-akhir ini Syakir Daulay menjadi sorotan oleh publik usai berseteru dengan kedua orangtuanya melalui media sosial.

Hingga pada akhirnya, Syakir dicap sebagai anak durhaka karena tak pernah pulang untuk bertemu dengan keluarganya.

Baru-baru ini, ia pun menceritakan kronologi asal mula dirinya bisa berseteru dengan orangtuanya melalui podcast bersama Irwansyah dan Teuku Wisnu.

BACA JUGA:Alhamdulilahi Damai, Syakir Daulay Sungkem ke Orangtua dan Minta Maaf: 'Ya Allah'

BACA JUGA:Sang Ayah Sakit Hati ke Syakir Daulay: Kita Nggak Butuh Rumah Dia, Tapi Kehadirannya

Syakir menyebut bahwa kini hubungannya dengan kedua orangtuanya telah berdamai.

"Kita ngurutin kejadian kemaren, cuman sebenarnya yang orang harus tahu memang kita semua sudah damai, gak saling nyalahin," kata Syakir, dikutip dari Kanal Youtube The Sungkar, Rabu, 15 Maret 2023.

Pada awalnya, Syakir membaca sebuah berita yang menyebut bahwa dirinya tak pernah pulang selama 2 tahun.

"Setiap yang Syakir baca beritanya, ya ketawa aja karena nggak kayak gitu. Terus orang banyak yang hujat kan, Syakir 'Oh udah lama nih kayak gini, udah lama nih gak dihujat'," ujar Syakir.

BACA JUGA:Syakir Daulay Akhirnya Pulang Temui Orangtua, Zikri Daulay: 'Hanya Datang Say Hi, Bikin Story'

BACA JUGA:Kerja Hingga Jarang Pulang, Syakir Daulay Ungkap Berjuang Beli Rumah untuk Orangtua

Hingga pada akhirnya, berita tersebut semakin membesar bahkan ia melihat ayahnya menangis dalam sebuah video yang beredar.

"Makin besar itu berita kan, terus kemudian ada video orang tua nangis juga. Wah, ini kok beruntun nih, ini konsep siapa nih, banyak konsep nih cuman kita tahu kan ya konsep Ftv lah," tuturnya.

Tak ingin berlarut-larut, Syakir akhirnya merendahkan diri agar permasalahannya dengan kedua orangtuanya dapat selesai.

Temukan konten Postingnews.Id menarik lainnya di Google News

Sumber: