Jangan Salah Pilih Tontonan, 5 Drama Korea On-Going dengan Rating Tinggi Ini Dijamin Bikin Hari Makin Seru!
Jangan Salah Pilih Tontonan, 5 Drama Korea On-Going dengan Rating Tinggi Ini Dijamin Bikin Hari Makin Seru!-@duniakorea-Instagram
JAKARTA, POSTINGNEWS.ID - Drama Korea selalu punya daya tarik kuat bagi penggemar serial televisi di seluruh dunia terutama saat liburan tiba akhir tahun seperti sekarang.
Banyak serial yang tengah on-going berhasil mencetak rating tinggi dan menjadi perbincangan hangat di kalangan penonton setia K-drama.
Beragam genre ditawarkan mulai dari aksi penuh ketegangan sampai drama romantis yang menyentuh hati sehingga cocok banget menemani waktu santai.
BACA JUGA:Barang Dipindahkan ke Garasi, Ammar Zoni Pulang dari Penjara Tanpa Sambutan Irish Bella
1. Taxi Driver 3
Taxi Driver 3 menjadi salah satu drama yang paling ramai dibicarakan karena serial ini terus mencatat kenaikan rating sejak penayangan awal musim ketiganya November lalu.
Drama ini berkisah tentang tim Rainbow Taxi yang membantu orang-orang mendapatkan keadilan dengan cara yang tidak biasa dan penuh aksi menarik setiap episodenya.
Episode-episode terbarunya bahkan mencetak rating tinggi di posisi kedua pada pekan Desember ini menurut data Nielsen Korea dan on-going di slot tayangnya.
BACA JUGA:Dana Pendidikan Diduga Disunat, PKBM di Serang Rugikan Negara Ratusan Juta
2. Pro Bono
Pro Bono adalah drama Korea bergenre hukum yang menyuguhkan kisah menarik tentang seorang hakim yang berubah haluan menjadi pengacara kepentingan publik.
Karakter utamanya yang sebelumnya terjun di dunia hukum dengan motivasi materialistis kini harus menghadapi berbagai kasus rumit untuk membantu masyarakat secara langsung.
Serial ini juga menunjukkan perkembangan hubungan dan konflik antara anggota tim Pro Bono yang memiliki prinsip kerja sangat berbeda satu sama lain.
BACA JUGA:Nadiem Ngotot Tak Bersalah dalam Kasus Chromebook, Minta Hakim Bebaskan dan Pulihkan Nama Baiknya
Rating dari drama ini cukup kuat untuk ukuran serial hukum dan berhasil menarik perhatian penonton drama di Netflix karena cerita yang unik dan karakter yang kompleks.
3. Surely Tomorrow
Surely Tomorrow merupakan drama romantic-comedy yang menceritakan tentang dua mantan kekasih yang dipertemukan kembali oleh takdir setelah menjalani kehidupan masing-masing bertahun-tahun.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News