Sinopsis dan Link Streaming Film Made In Bali: Kisah Dalang Muda Asal Bali

Sinopsis dan Link Streaming Film Made In Bali: Kisah Dalang Muda Asal Bali

Nonton Film Made In Bali-@duniafilm-Instagram

JAKARTA, POSTINGNEWS.ID - Film Made in Bali kini menjadi incaran banyak orang untuk ditonton secara sama-sama.

Kali ini ada link Streaming yang bisa kamu gunakan untuk nonton film Made In Bali cerita seorang dalang muda asal Bali.

Selain dibintangi tiga nama populer yakni Bulan Sutena, Vonny Felicia, dan Ryan Wijaya, Made in Bali diisi juga oleh sederet nama yang tak kalah tenar lainnya.

Made in Bali kini akhirnya dihadirkan di platform streaming Netflix.

BACA JUGA:Gak Perlu Nunggu SMS Lagi! WANDA Kini Hadirkan Fitur OTP via Email, Lebih Aman & Anti Ribet

Film Made in Bali mengisahkan tentang seorang dalang muda asal Gianyar, Bali, bernama Made (diperankan Ryan Wijaya). 

Made lahir dan dibesarkan dari keluarga yang sangat menghargai budaya dan tradisi Bali.

Semasa kecil, Made memiliki sahabat perempuan bernama Niluh (diperankan Vonny Felicia). 

Niluh dikenal sebagai gadis Bali keturunan Jepang yang memiliki sifat periang.

BACA JUGA:Trump Butuh Berbulan-bulan Tumbangkan Maduro, Eksekusi Tengah Malam Cuma Berlangsung 2,5 Jam

Made dan Niluh saat kecil selalu bersama. Kebersamaan keduanya ini justru membuat Niluh menyimpan perasaan terhadap Made yang ia pendam.

Saat beranjak dewasa, Made tiba-tiba dijodohkan oleh keluarganya dengan seorang perempuan bernama Putu (diperankan Bulan Sutena). 

Perempuan ini memiliki latar belakang yang sama seperti keluarga Made, yakni menghargai serta menjunjung tinggi budaya Bali, terutama wayang.

Meskipun kedua keluarga telah menyetujui perjodohan tersebut, nyatanya Made tidak pernah merasa bahwa hubungannya dengan Putu didasari oleh cinta.

BACA JUGA:Trump Ancam Pemimpin Sementara Venezuela, Nasib Delcy Rodriguez Dipertaruhkan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Share

Berita Terkait