Grace Nathalie Sebut Duet Ganjar Pranowo-Yenny Wahid Kombinasi Terbaik

Grace Nathalie Sebut Duet Ganjar Pranowo-Yenny Wahid Kombinasi Terbaik

Ganjar Pranowo-@ganjar_pranowo-Instagram

JAKARTA, POSTINGNEWS.ID - Tidak mau kalah dengan Partai Nasional Demokrat (NasDem) yang telah mendeklarasikan Anies Baswedan sebagai Calon Presiden (Capres) 2024, Partai Solidaristas Indonesia (PSI) memilih Ganjar Pranowo sebagai capres.

PSI bahkan menduetkan Gubernur Jawa Tengah itu dengan Zannuba Ariffah Chafsoh Wahid atau Yenni Wahid sebagai calon wakil presiden.

Pemilihan Ganjar Pranowo dan Yenny Wahid sebagai Capres dan Cawapres 2024 disampaikan Wakil Ketua Dewan Pembina PSI Grace Nathalie, Selasa (4/10/2022).

Grace mengatakan pemilihan Ganjar Pranowo sebagai Capres 2024 didasarkan pada hasil Rembuk Rakyat pada akhir Februari lalu, dimana Ganjar lebih unggul dari kandidat lainnya.

BACA JUGA:KPK Tetapkan Tersangka Baru Kasus Korupsi PT Garuda Indonesia

"Dari hasil Rembuk Rakyat itu, Partai Solidaritas Indonesia akan mencalonkan Ganjar Pranowo sebagai calon presiden PSI 2024," ucap Grace Nathalie dikutip dari fin.co.id.

Menurut Grace, politisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) itu merupakan calon terbaik karena memiliki visi yang sama dengan PSI terkait kebangsaan dan kebhinekaan.

Ditambahkan Grace, PSI juga melihat Ganjar sebagai sosok yang paling pas untuk melanjutkan kerja-kerja yang telah dilakukan Presiden Joko Widodo dalam memajukan Indonesia.

+++++



Lebih lanjut, Grace mengatakan Ganjar juga dikenal sebagai sosok yang merakyat yang mengerti aspirasi kaum muda.

Dikatakannya lagi, cara Ganjar memanfaatkan media sosial untuk menyampaikan pikiran dan apa yang ia kerjakan memperlihatkan sebagai sosok yang mengikuti perkembangan zaman dan memahami cara komunikasi anak muda.

Grace meneruskan walau Ganjar bukan kader, tapi PSI berkomitmen mendukung kandidat terbaik.

"Semoga apa yang menjadi keputusan PSI menjadi pilihan terbaik buat rakyat, buat Indonesia," ujarnya.

BACA JUGA:Sindir Baim dan Paula Terkait Konten Prank Polisi, Ini Kata Tsamara Amany

Sementara untuk Calon Wakil Presiden, PSI memilih Zannuba Ariffah Chafsoh Wahid atau Yenny Wahid.

Dikatakan Grace, pihaknya menilai Yenny mempunyai kualitas pribadi yang mumpuni. Sebagai sosok tokoh perempuan Islam, Yenny dihormati karena pemikiran dan kontribusinya dalam gerakan sosial.

Selain itu, sebagai anak dari tokoh yang sangat dihormati oleh PSI, yakni KH Abdurrahman Wahid atau Gus Dur, Yenny dikenal konsisten melanjutkan perjuangan Gus Dur dalam cita-cita mewujudkan Indonesia yang adil dan toleran.

+++++



Grace sebut Ganjar Pranowo-Yenny Wahid adalah kombisi terbaik untuk melanjutkan kepimpinan Nasional.

"Inilah pasangan yang akan didorong PSI untuk menjadi calon presiden dan wakil presiden 2024, untuk mewujudkan Indonesia sebagai negeri yang adil dan toleran," tutupnya.

Temukan konten Postingnews.Id menarik lainnya di Google News

Sumber: