Kendaraan dari Merak Menurun H-1 Mudik Lebaran 2022, Pelabuhan Panjang Akan Difungsikan

Kendaraan dari Merak Menurun H-1 Mudik Lebaran 2022, Pelabuhan Panjang Akan Difungsikan

Kepadatan kendaraan dari Pelabuhan Merak menuju Pelabuhan Bakauheni Lampung berangsur turun pada H-1.-ASDP -


Kepadatan kendaraan dari Pelabuhan Merak menuju Pelabuhan Bakauheni Lampung berangsur turun pada H-1.|ASDP |

MERAK, POSTINGNEWS.ID - Pelabuhan Panjang Bandarlampung, Lampung akan dijadikan pelabuhan alternatif untuk mengantisipasi lonjakan penumpang di Pelabuhan Bakauheni, pada arus balik Lebaran 2022.

"Pelabuhan Panjang ke depan akan dijadikan pelabuhan alternatif untuk antisipasi membludaknya pemudik di Pelabuhan Bakauheni," kata Gubernur Lampung Arinal Djunaidi di Bakauheni Lampung Selatan, Sabtu.

Ia mengatakan pelabuhan ini tak hanya dijadikan untuk angkutan barang dan penumpang saja, tetapi juga akan dijadikan alternatif angkutan Lebaran.

BACA JUGA:H-1 Mudik Lebaran 2022, Julur Lintas Sumatera Terjadi Lonjakan

Arinal mengakui telah berkoordinasi dan mendapatkan izin penyeberangan ke Pelabuhan Ciwandan Banten untuk melayani pelayaran dari Pelabuhan Panjang ke Ciwandan atau sebaliknya.

Hal itu lanjutnya, untuk mengantisipasi kemacetan dan lonjakan penumpang pada angkutan Lebaran.

"Kami sudah mendapat izin tapi tergantung perhitungan ASDP maupun Pelindo. Apakah masyarakat cukup dilayani Pelabuhan Bakauheni saja atau menggunakan pelabuhan alternatif fasilitas sudah kami siapkan," tambah Arinal.

BACA JUGA:Juara La Liga, Real Madrid Tutup Laga dengan Manis

Sementara itu, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy mengatakan Pelabuhan Merak, Cilegon, Banten, sudah melewati puncak arus mudik, ditandai dengan jumlah kendaraan yang berangkat ke Sumatra terus menurun.

“Puncak arus mudik sudah lewat,” ujar Muhadjir di Kantor PT ASDP Indonesia Ferry Cabang Merak, Cilegon, Banten, Sabtu.

Menurut pria berusia 65 tahun itu, puncak mudik di Pelabuhan Merak terjadi pada Jumat 29 April 2022 atau H-3 Lebaran, di mana sampai pukul 20.00 WIB jumlah kendaraan yang berlayar menuju Pelabuhan Bakauheni, Lampung, mencapai 37 ribu unit, atau lebih tinggi sekitar 30 persen dibandingkan pada masa yang sama tahun 2019.

BACA JUGA:Atasi Geng Motor dan Perampokan Rumah Kosong, TNI dan Polri Operasi Skala Besar

Setelah itu, Muhadjir melanjutkan, pihak ASDP mencatat hanya ada 22 ribu kendaraan yang sudah memesan tiket untuk keberangkatan pada Sabtu 30 April 2022 atau H-2 Lebaran.

Temukan konten Postingnews.Id menarik lainnya di Google News

Sumber: