Siap Dukung Anies Maju ke Pilpres 2024, Ketua PA 212 Sebut Karena Umat Kecewa Prabowo Subianto, Begini Alasannya!
Ketua PA 212, Slamet Ma'arif sebut siap mendukung Anies Baswedan di Pilpres 2024||Tangkapan Layar Youtube @Refly Harun
Trendingnews.Id - Tanggapi soal capres 2024, Ketua PA 212 Selamet Ma'arif justru akan mendukung Anies Baswedan.
Pasalnya, Gubernur DKI Jakarta dianggap punya potensi besar untuk maju ke dalam bursa pilpres 2024 lantaran punya pengalaman cukup bagus.
Hal itu disampaikan Slamet Ma'arif pada Kamis 17 Juni 2021, "Banyak kalangan muda yang sangat layak untuk memimpin negeri ini salah satunya Pak Anies. Beliau punya banyak pengalaman dan cerdas," ujarnya.
Meski begitu, menurutnya PA 212 nantinya akan mendukung tokoh sesuai kesepakatan ijtima ulama.
(BACA JUGA:Annisa Pohan Heran Soal Rencana Pembongkaran Jalur Sepeda Permanen di Jl. Jenderal Sudirman-Thamrin: Ada Apa Sih, ini? )
"PA 212 akan mendukung tokoh yang sesuai dengan kriteria yang disepakati dalam ijtima ulama nanti jelang 2024," kata Slamet.
Karena ia juga menyadari bahwa peluang Anies untuk maju di Pilpres 2024 agak berat dan cukup sulit lantaran tak ada dukungan dari parpol.
"Tapi enggak mudah juga beliau bisa nyapres karena tidak punya partai, tergantung ada partai yang minat atau tidak juga. Intinya kita akan taat terhadap keputusan para ulama nanti," ujarnya.
Saat ditanya dukungannya pada Prabowo Subianto, Ketua PA 212 itu secara blak-blakan tidak lagi memberi dukungan.
(BACA JUGA:Terang-Terangan, Presiden Jokowi Tolak Menjabat Selama 3 Periode, Karena ada Hal yang Lebih Penting untuk Dikerjakan? )
Itu didasari oleh rasa kekecewaan umat serta Prabowo juga dinilai sulit untuk menang di Pilpres 2024.
Masih menurutnya, ada banyak tokoh-tokoh lebih muda yang potensial untuk didukung, salah satunya ya Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan itu.
+++++
Elektabilitas Anies Unggul
Pemilihan Umum Presiden atau Pilpres 2024 memang masih sekitar 3 tahun lagi, namun hasil survei elektabilitas sederet tokoh terus bermunculan.
Salah satu yang paling baru, ada lembaga survei Akar Rumput Strategic Consulting (ARSC) yang merilis hasil survei mereka.
Hasilnya, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan terbukti sukses bertengger di urutan teratas.
Anies sukses menyalip Menteri Pertahanan Prabowo Subianto dan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.
(BACA JUGA:Sindir Kebijakan Anies Baswedan, Denny Siregar 'Samakan' Virus Covid-19 dengan Drakula: Keluarnya Cuma Malam, Siang Tidur?)
Kedua tokoh yang disebut terakhir itu, masing-masing harus puas membuntuti di posisi kedua dan ketiga.
Hasil survei ARSC itu dirilis dalam webinar bertema "Sumber Kepemimpinan Nasional: Menuju 2024" pada Sabtu, 22 Mei 2021.
Pertanyaan terbuka yang diajukan ARSC dalam metode survei mereka adalah: kalau Pilpres dihelat hari ini, bakal memilih siapa.
"Hasilnya, Anies Baswedan mendulang 17,01 persen, Prabowo Subianto 14,31 persen dan diikuti Ganjar Pranowo 11,25 persen," terang peneliti ARSC Bagus Balghi.
(BACA JUGA:Trending: Tagar #KiamatSudahDekat, Simak 6 Tanda-Tandanya Menurut Islam dan Melihat Kondisi Saat ini)
Selain itu, ada nama Menparekraf Sandiaga S. Uno yang menyabet 6,87 persen, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil memboyong 5,86 persen, dan Ketua Umum Partai Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) 5,55 persen.
Kemudian, terdapat Mensos Tri Rismaharini 3,97 persen, Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto 3,83 persen, serta Ketua DPR RI Puan Maharani 2,48 persen. *
Temukan konten Postingnews.Id menarik lainnya di Google News
Sumber: