GIIAS Bandung 2024 Resmi Dibuka Hari Ini, Rasakan Sensasi Teknologi Otomotif Masa Depan!

GIIAS Bandung 2024 Resmi Dibuka Hari Ini, Rasakan Sensasi Teknologi Otomotif Masa Depan!

GIIAS Bandung 2024 Resmi Dibuka Hari Ini, Rasakan Sensasi Teknologi Otomotif Masa Depan!--Istimewa

BACA JUGA:Seru-Seruan di GIIAS Bandung 2024: Jangan Lewatkan Berbagai Program Menarik yang Dapat Ditemui!

"Terima kasih kepada GAIKINDO yang kembali menyelenggarakan GIIAS di Bandung. Pameran ini menunjukkan kemajuan teknologi otomotif yang semakin ramah lingkungan dan efisien, serta menjadi kesempatan penting bagi anak-anak Sekolah Menengah Kejuruan dan Mahasiswa untuk memperluas wawasan teknologi khususnya dalam bidang otomotif. Pemerintah Provinsi Jawa Barat mendukung penuh, termasuk memberikan diskon 10% untuk BBNKB dan PKB selama pameran ini. Semoga acara ini dapat mendorong pertumbuhan industri otomotif di Jawa Barat”. Ungkapnya.

Hadir Maksimal GIIAS Bandung Didukung Antusiasme Tinggi Peserta

Area kompak seluas lebih Dari delapan ribu meter persegi mendorong peserta tampil kreatif dan maksimal, total 19 merek kendaraan global berpartisipasi pada GIIAS Bandung 2024, akan memboyong model dan produk terbaru Dan terbaiknya khusus untuk masyarakat Jawa Barat, termasuk 13 merek kendaraan penumpang yaitu BYD, Chery, Citroen, Daihatsu, GAC Aion,hadir dengan memamerkan lini kendaraan serta produk otomotif terbaru dengan teknologi terkini yang dimiliki oleh berbagai merek besar di industri otomotif.

Honda, KIA, Mazda, MG, Mitsubishi Motors, Suzuki, Toyota, dan Wuling.  Serta dari kendaraan komersial Toyota Commercial akan turut hadir membawa kendaraan komersial unggulannya.  Sementara, dari kendaraan roda dua, 5 merek turut hadir di GIIAS Bandung 2024 yaitu Alva, Benelli, Keeway, Royal Enfield, dan Scomadi, selain itu GIIAS Bandung 2024 juga didukung merek-merek dari berbagai lini industri pendukung otomotif.  

Nangoi juga menyampaikan bahwa menjadi agenda GAIKINDO kedepan ya untuk terus mengembangkan GIIAS Bandung. “Dukungan maksimal Dari  total 19 merek kendaraan bermotor di GIIAS Bandung tahun ini, menjadikannya platform efektif untuk memperkenalkan model dan teknologi terbaru. Kedepannya GAIKINDO akan kembali menyusun strategi untuk mengakomodir kebutuhan para peserta, dan memastikan GIIAS Bandung dapat terus berkembang,” tutur Nangoi lagi.

BACA JUGA:Seru-Seruan di GIIAS Bandung 2024: Jangan Lewatkan Berbagai Program Menarik yang Dapat Ditemui!

Selain para peserta, GIIAS Bandung 2024 juga mendapat dukungan dari Superchallenge yang hadir sebagai sponsor yang akan memberikan berbagai aktivitas menarik sepanjang penyelenggaraan GIIAS Bandung kali ini.

GIIAS Bandung hadir 25-29 September 2024 pada pukul 11.00-21.00 WIB di weekdays (Rabu-Jumat) dan 10.00-21.00 WIB di weekends (Sabtu-Minggu) di Sudirman Grand Ballroom. Tiket masuk GIIAS Bandung dijual secara online melalui aplikasi Auto360 dengan harga sebesar 15.000 rupiah untuk tiket weekdays (Rabu-Jumat) dan 25.000 rupiah untuk tiket weekends. 

Selain itu untuk pembelian tiket secara onsite di konter tiket pada area pameran dengan harga tiket weekdays (Rabu-Jumat) sebesar 20.000 rupiah dan weekends (Sabtu-Minggu) sebesar 30.000 rupiah. Program spesial  akan hadir untuk para pengujung dalam rangka merayakan ulang tahun kota Bandung, yang jatuh pada hari pertama penyelenggaraan pameran GIIAS Bandung 2024, Rabu 25 September 2024, khusus dihari ini, para pengujung yang berulang tahun akan dapat menikmati GIIAS Bandung secara gratis.

Temukan konten Postingnews.Id menarik lainnya di Google News

Sumber: