Bosen Gaya Spion Motor Gitu-gitu Aja? 3 Rekomendasi Aftermarket Ini Bisa Jadi Pilihan
Rekomendasi kaca spion-freepik-Freepik
JAKARTA, POSTINGNEWS.ID - Spion merupakan komponen yang sangat penting dalam kendaraan bermotor, terutama karena fungsinya yang sangat krusial dalam berkendara.
Fungsi kaca spion adalah untuk melihat keberadaan kendaraan yang ada dibelakang kita saat sedang berkendara, guna mencegah terjadinya kecelakaan akibat tidak memperhatikan kendaraan sekitar.
Namun, mungkin ada masanya kita merasa bosan dengan bentuk atau model spion yang gitu-gitu aja, tanpa ada perubahan dari awal pembelian motor atau terakhir kali mengganti spion.
BACA JUGA:Ramalan Zodiak Scorpio Hari ini: 9 Mei 2024, Bersiaplah karena Keuangan Akan Meningkat!
Sehingga tidak sedikit orang yang memilih untuk melepaskan kaca spion motornya karena bosan dan ingin terlihat berbeda dibanding yang lain.
Kaca Spion Motor-chirstels-pixabay
Padahal hal ini sangat membahayakan diri pengendara itu sendiri dan pengendara yang lainnya.
Oleh karena itu, biar ga bosen ini 3 rekomendasi spion aftermarket yang bisa menjadi pilihanmu, simak dibawah ini:
BACA JUGA:Jangan Remehkan Khasiat Pepaya Muda, Ini 5 Manfaatnya Buat Kesehatan!
1. Spion AHM dengan lampu sein
Spion AHM yang dilengkapi dengan lampu sein adalah pilihan yang sangat aman dan praktis untuk kamu pertimbangkan.
Fitur lampu sein yang terletak di bagian belakangnya membantu memberikan sinyal kepada pengendara di sekitar kamu, meningkatkan keselamatan dalam berkendara.
Desainnya yang unik dengan tangkai yang panjang dan cermin yang luas memberikan pandangan yang jelas dan memuaskan.
BACA JUGA:Polisi Minta Warga Jangan Main Hakim Sendiri Saat Tangkap Pencuri: Bisa Melanggar Hukum!
Temukan konten postingnews.id menarik lainnya di Google News
- Tag
- Share
-