Segrup, Kekuatan Timnas Indonesia dan Irak Dinilai Seimbang

Segrup, Kekuatan Timnas Indonesia dan Irak Dinilai Seimbang

TIMNAS Indonesia-@pssi-Twitter

JAKARTA, POSTINGNEWS.ID - Hasil drawing kualifikasi Piala Dunia 2026 menempatkan timnas Irak dalam Grup F, bersaing dengan Vietnam dan Filipina.
 
Sementara itu, satu tempat lagi diperebutkan oleh timnas Indonesia dan Brunei Darussalam.
 
Pelatih timnas Irak, Jesus Casas, mengakui persaingan dalam grup ini akan sengit, karena semua tim memiliki hasrat besar untuk meraih tiket ke Piala Dunia.
 
"Grup kami cukup seimbang karena semua tim sangat lapar," kata Casas.
 
Casas menegaskan bahwa persaingan di grup ini cukup seimbang dan tidak ada pertandingan yang mudah dalam sepak bola.
 
 
Timnas Irak berkomitmen untuk fokus pada setiap pertandingan dengan tujuan berpartisipasi dalam putaran final Piala Dunia 2026.
 
Mereka berharap mendapatkan dukungan penuh dari para suporter untuk mencapai tujuan tersebut.
 
Philippe Troussier, pelatih timnas Vietnam, juga menyampaikan pernyataan serupa.
 
Ia menyadari bahwa persaingan di grup ini tidak akan mudah, namun ia tetap optimis karena ada waktu untuk mempersiapkan tim secara maksimal.
 
Setiap tim dalam grup memiliki ambisi tinggi untuk maju ke babak selanjutnya, sehingga Vietnam juga akan menghadapi tantangan yang besar.
 
 
"Saya pikir di grup ini setiap tim memiliki ambisi untuk terus maju," ujar Philippe.
 
Sementara itu, timnas Indonesia di kualifikasi Piala Dunia 2026 akan memulai perjuangannya pada bulan Oktober dengan menghadapi Brunei Darussalam dua kali.
 
Jika mampu mengatasi Brunei Darussalam, timnas Indonesia akan mendapatkan kesempatan untuk bermain dalam Grup F bersama timnas Irak, Vietnam, dan Filipina.

Temukan konten Postingnews.Id menarik lainnya di Google News

Sumber: