Siswi SMP Bandung Berusaha Kabur ke Lombok Demi Ikut Pacarnya, Aksi Dijegal Polisi di Bandara Soekarno-Hatta
Ilustrasi Bandara Soekarno-Hatta -yopi--Foto: Disway-Ilustrasi Bandara Soekarno-Hatta -yopi-
JAKARTA, POSTINGNEWS.ID - Seorang siswi kelas 2 SMP asal Bandung membuat kehebohan setelah hendak kabur ke Lombok bersama kekasihnya.
Namun, rencana pelarian tersebut berhasil dicegah di Bandara Soekarno-Hatta oleh aparat kepolisian.
Polisi menyatakan bahwa bocah wanita tersebut nekat kabur karena tak ingin ditinggal oleh kekasihnya.
Kasat Reskrim Polresta Bandara Soekarno-Hatta, Kompol Reza Fahlevi, mengungkapkan bahwa rencana kabur ke Lombok adalah keinginan dari siswi tersebut sendiri.
BACA JUGA:Terlihat Lebih Condong ke Prabowo, Rocky Gerung Nilai Jokowi Sudah Tak Dihargai Megawati
Motivasinya adalah karena ia tidak ingin berpisah dengan kekasihnya yang merupakan seorang mahasiswa di Kota Lombok.
Mereka telah menjalin hubungan pacaran selama kurang lebih 3 tahun.
Aksi kabur siswi berusia 13 tahun ini berhasil digagalkan berkat laporan dari orang tuanya yang melalui hotline center.
Pihak kepolisian segera berkoordinasi dengan pihak maskapai untuk mengamankan siswi tersebut.
BACA JUGA:KPK Tetapkan Kepala Basarnas Henri Alfiandi Jadi Tersangka atas Kasus Suap Total Rp. 88.3 Miliar!
Temukan konten postingnews.id menarik lainnya di Google News
- Tag
- Share
-