JANGAN DITONTON! 5 Anime Haram yang Dilarang di Berbagai Negara

JANGAN DITONTON! 5 Anime Haram yang Dilarang di Berbagai Negara

High School DXD adalah salah satu anime haram yang dilarang di berbagai negara--

Issei akhirnya dihidupin lagi sama iblis bernama Rias Gremory dan diajak gabung ke keluarga iblis serta sekolah di Akademi Kuoh, tempat belajar manusia dan makhluk gaib.

Di situlah Issei mulai kenal dunia iblis dan enggak sengaja terlibat dalam pertempuran berbahaya dan hubungan romantis. Sambil berusaha melindungi teman-temannya, Issei juga berusaha cari tahu kebenaran di balik kekuatan yang dia punya.

High School DxD masuk ke dalam anime hentai yang secara eksplisit ada konten telanjangnya. Karena itu, pemerintah Selandia Baru putuskan buat larang film ini tayang di tahun 2013 sampai sekarang.

Shojo Tsubaki

Nah, yang keempat ada Shojo Tsubaki yang ceritanya tentang cewek SMA bernama Midori. Ibunya meninggal dan dia harus bertahan hidup dengan kerja di sirkus.

Tapi kerja di sirkus malah bikin hidup Midori jadi makin buruk. Setiap hari dia disiksa secara mental, fisik, dan seksual.

Tapi pertemuannya sama kurcaci membawa harapan baru buat Midori, yang nawarin dia kabur dari situ dan hidup bahagia di tempat baru.

Berbeda dari yang lain, hampir semua negara larang serial ini. Selain ada konten seksual yang cuma boleh buat 18+, Shojo Tsubaki juga ada adegan gore yang mengerikan, dan itu dilakuin ke anak kecil.

Record of Ragnarok

Record of Ragnarok itu anime yang ceritanya tentang umat manusia yang berusaha bertahan hidup di bumi dengan ngikutin turnamen Ragnarok. Lawannya adalah para dewa dari mitologi-mitologi berbeda.

Penggunaan dewa-dewa ini yang bikin banyak orang kesel. Contohnya, di India, penggunaan dewa Siwa sebagai dewa umat Hindu dianggap enggak menghormati dewa yang mereka percayainya.

Jadi, President of the Universal Society of Hinduism nyatain kalo Ragnarok itu anime yang enggak boleh tayang dan harus dihapus dari Netflix India.

Temukan konten Postingnews.Id menarik lainnya di Google News

Sumber: berbagai sumber