Ustaz Derry Sulaiman Tanggapi Perselingkuhan Virgoun: Ini Sangat Manusiawi!

Ustaz Derry Sulaiman Tanggapi Perselingkuhan Virgoun: Ini Sangat Manusiawi!

JAKARTA, POSTINGNEWS.ID - Kabar perselingkuhan Virgoun yang beberkan oleh sang istri, Inara Idola Rusli melalui Instagram Storynya mendapat sorotan dari netizen dan kerabat terdekat

Menjadi orang yang cukup dekat dengan Virgoun, Ustaz Derry Sulaiman ikut mengomentari masalah rumah tangga Virgoun dan Inara.

Menurut Ustaz Derry Sulaiman, perbuatan yang dilakukan oleh Virgoun sebuah hal yang wajar dan manusiawi.

BACA JUGA:Lirik Lengkap Lagu 'Surat Maaf Untuk Starla' Ciptaan Aldi Taher, yang Terinspirasi dari Perselingkuhan Virgoun

Ustaz Derry Sulaiman mengungkapkan tabiat seorang pria yang tak pernah puas dengan seorang wanita.

“Namanya laki-laki, kalau di rumah istri sudah punya anak mungkin dia kurang terawat karena sibuk," kata Ustaz Derry Sulaiman, dikutip dari Cumicumi, Jumat, 28 April 2023.

Bahkan, Ustaz Derry Sulaiman menyebut bahwa semua pria akan tergoda jika melihat perempuan yang lebih cantik dan seksi di luar sana.

"Sementara di luar rumah ada perempuan yang lebih seksi, lebih wangi, cantik, lebih merayu-rayu, aku rasa bukan hanya Virgoun, semua orang pasti akan tergoda,” ujar Ustaz Derry Sulaiman.

BACA JUGA:Virgoun Minta Poligami, Inara Idola Rusli Ogah Dipoligami dengan Pelacur: Dia Silent Treatment Berhari-hari

Menurutnya, perbuatan yang dilakukan oleh Virgoun adalah hal yang manusiawi.

“Jadi ini sangat manusiawi sekali apa yang Virgoun lakukan,” lanjutnya.

Kendati demikian, Ustaz Derry Sulaiman menyayangkan aib dari vokalis band Last Child itu telah tersebar luas di media.

“Cuma saya sedih saja ketika aib ini sudah tersebar. Dan mudah-mudahan Virgoun sabar dan kita tunggu penjelasan dari pihak dia, kenapa Virgoun begitu, karena setiap ada akibat ada sebabnya kan,” imbuh Derry Sulaiman.

Temukan konten postingnews.id menarik lainnya di Google News

Tag
Share
Berita Lainnya