Niat Doa Membayar Zakat Fitrah untuk Diri Sendiri dan Keluarga, Lengkap dengan Latin dan Bahasa Arab
JAKARTA, POSTINGNEWS.ID - Zakat fitrah merupakan salah satu kewajiban yang harus ditunaikan umat muslim saat bulan ramadhan.
Zakat fitrah (zakat al-fitr) adalah zakat yang diwajibkan atas setiap jiwa baik lelaki dan perempuan muslim yang dilakukan pada bulan Ramadhan pada Idul Fitri.
Waktu pembayaran zakat fitrah bisa dilakukan sejak awal ramadhan hingga paling lambat sebelum pelaksanaan shalat idul fitri.
BACA JUGA:Catat! Doa Setelah Sholat Tarawih, Lengkap Arab, Latin, dan Artinya
Dalam proses penyerahan zakat fitrah, niat merupakan hal yang wajib untuk diucapkan, lantas bagaimana lafal niat zakat fitrah untuk diri sendiri dan keluarga? simak penjelasan di bawah ini.
Niat Zakat Fitrah untuk Diri Sendiri
ﻧَﻮَﻳْﺖُ أَﻥْ أُﺧْﺮِﺝَ ﺯَﻛَﺎﺓَ ﺍﻟْﻔِﻄْﺮِ ﻋَﻦْ ﻧَﻔْسيْ ﻓَﺮْﺿًﺎ ِﻟﻠﻪِ ﺗَﻌَﺎﻟَﻰ
Nawaytu an ukhrija zakaata al-fitri ‘an nafsi fardhan lillahi ta’ala
Artinya: Aku niat mengeluarkan zakat fitrah untuk diriku sendiri, fardu karena Allah Ta‘âlâ.
BACA JUGA:Tata Cara Sholat Tarawih Sendiri di Rumah, Lengkap dengan Bacaan Niat dan Doa
Niat Zakat Fitrah untuk Istri
ﻧَﻮَﻳْﺖُ ﺃَﻥْ ﺃُﺧْﺮِﺝَ ﺯَﻛَﺎﺓَ ﺍﻟْﻔِﻄْﺮِﻋَﻦْ ﺯَﻭْﺟَﺘِﻲْ ﻓَﺮْﺿًﺎ ِﻟﻠﻪِ ﺗَﻌَﺎﻟَﻰ
Nawaytu an ukhrija zakaata al-fitri ‘an zaujati fardhan lillahi ta’ala
Artinya: Aku niat mengeluarkan zakat fitrah untuk istriku, fardu karena Allah Ta‘âlâ.
Temukan konten Postingnews.Id menarik lainnya di Google News
Sumber: