Kirim Surat, Shane Lukas: Saya Mohon, Bantu Doa kepada Keluarga David!
Shane Lukas Doakan Kesembuhan David Ozora---Instagram
JAKARTA, POSTINGNEWS.ID - Tersangka kasus penganiayaan Cristalino David Ozora (17), Shane Lukas menulis sepucuk surat tertulis permintaan maaf.
Surat dari Shane Lukas itu dibuat sendiri olehnya dan disampaikan lewat penasihat hukumnya.
Perwakilan keluarga David, Alto Luger mengonfirmasi kiriman dari surat tersebut.
BACA JUGA:Update Terbaru! Polisi Limpahkan Berkas Mario Dandy dan Shane Lukas ke Jaksa
"Benar (surat dari Shane). Dari Shane disampaikan di penasihat hukum," kata Alto kepada wartawan pada Selasa, 28 Maret 2023.
Shane dalam surat itu menyampaikan permohonan maafnya kepada David, keluarga korban, dan juga orang terdekat.
"Sebelumnya Abang, Shane Lukas mau meminta maaf kepada Adik David, Papa, dan Mama David, serta keluarga dan orang-orang yang David sayang," isi surat tersebut.
"Saya juga mau meminta maaf kepada Adik dan orang tua, teman David, atas kejadian yang menimpa Adik David,” tambah Shane.
BACA JUGA:Shane Lukas Tak Tega dengan Kondisi David Ozora: 'Cepat Sembuh Dek'
Shane tak lupa meminta doa agar keseluruhan persoalan yang ada bisa menemui jalan keluar yang baik untuk semua pihak.
"Saya atas nama pribadi meminta maaf, dan saya mohon bantu doa kepada keluarga David dan teman-teman agar saya bisa bantu memecahkan perkara ini,” pungkas Shane.
Temukan konten Postingnews.Id menarik lainnya di Google News
Sumber: