Jennie dan PSJ Tampak Serasi di Fashion Show Show Chanel, Netizen: Salfok Cara Ngerangkulnya

Jennie dan PSJ Tampak Serasi di Fashion Show Show Chanel, Netizen: Salfok Cara Ngerangkulnya

Park Seo Joon dan Jennie Blackpink --

JAKARTA, POSTINGNEWS.ID - Belum lama ini, Jennie BLACKPINK dan Park Seo Joon menghadiri Paris Fashion Week, tepatnya pada peragaan koleksi Chanel Fall-Winter 2023/2024. 

Jennie dan Park Seo Joon tampil pada acara mode bergengsi itu dengan memukau dengan  nuansa pakaian berwarna putih.

Jumpsuit berwarna putih dengan belt mutiara melingkar di bagian pinggang Jennie, membuat dirinya terlihat bak bidadari.

BACA JUGA:PARAH! Fans BLACKPINK Lempar Tisu ke Jennie dan Rose Saat Manggung di GBK

Tak kalah keren, Park Seo Joon juga memakai kemeja putih yang dipadukan bersama outer khas Chanel berwarna biru dengan garis-garis hitam dan putih.

Bintang drama Korea Fight for My Way itu semakin tampan dengan gaya rambut mullet yang sedang tren saat ini.

Penggemar tertarik dengan hal lain yang terjadi saat momentum interaksi antara Jennie dan Park Seo Joon di depan awak media.

Ketika awak media sedang fokus memotret mereka berdua, Jennie terlihat menahan tawa, kemudian Park Seo Joon dengan sigap menghalanginya dari sorotan kamera.

BACA JUGA:Cedera di Wajah, Jennie BLACKPINK Terjatuh Saat Berolahraga

Para penggemar pun menyoroti posisi tangan Park Seo Joon saat merangkul Jennie saat itu.

Dengan sopan, sang aktor menahan tangannya agar tidak menyentuh pinggul Jennie.

"Salfok cara Park Seo Joon ngerangkul nya," tulis salah satu akun netizen pada unggahan Instagram.

"PSJ manly banget gile nutupin Jennie lagi nahan tawa biar nggak kelihatan orang depan," cuit netizen lainnya.

BACA JUGA:Kemenkeu Siapkan Anggaran Senilai Rp 1,75 T Demi Lancarkan Program Ramah Lingkungan

Temukan konten postingnews.id menarik lainnya di Google News

Tag
Share
Berita Lainnya