Banyak Digandrungi, Ini Tips Bikin Teh Susu Ala CHAGEE Agar Rasanya Mendekati Versi Asli
Teh susu ala CHAGEE--Foto: Istimewa.
JAKARTA, POSTINGNEWS.ID - Teh susu ala CHAGEE dikenal memiliki cita rasa ringan, lembut, dan tidak membuat enek. Minuman ini berasal dari Tiongkok dan populer karena mampu menjaga keseimbangan antara rasa teh dan susu. Karakter tehnya tetap terasa, sementara susunya hadir sebagai pelengkap yang tidak mendominasi.
Menariknya, teh susu ala CHAGEE bisa dibuat sendiri di rumah. Bahannya sederhana dan prosesnya tidak rumit. Kunci utamanya terletak pada pemilihan teh serta takaran yang seimbang agar rasa tetap clean dan tidak terlalu manis.
Ciri Khas Teh Susu Ala CHAGEE
Berbeda dari milk tea pada umumnya, teh susu ala CHAGEE memiliki beberapa karakter utama. Rasa tehnya lebih dominan dan bersih.
Teksturnya creamy, tetapi tidak berat di mulut. Tingkat kemanisannya ringan sehingga nyaman diminum. Selain itu, aroma teh tetap terasa karena menggunakan bahan berkualitas.
Karena itu, pemilihan teh dan teknik penyeduhan menjadi faktor penting dalam membuat minuman ini.
BACA JUGA:Sering Tidur dengan Rambut Basah? Hati-Hati Risiko yang Jarang Disadari
Bahan Teh Susu Ala CHAGEE
Bahan Utama
-
2–3 kantong teh hitam berkualitas seperti Ceylon, Assam, atau Earl Grey tanpa aroma kuat
-
250 ml air panas bersuhu sekitar 95 derajat Celsius
-
100–150 ml susu cair full cream
-
1–2 sendok makan gula aren cair atau simple syrup
Bahan Tambahan Opsional
-
1–2 sendok makan evaporated milk agar lebih creamy
-
1–2 tetes vanilla extract untuk aroma yang lebih lembut
BACA JUGA:Hati-Hati! Aliran Air Hujan ke Tetangga Bisa Berujung Gugatan Hukum
Cara Membuat Teh Susu Ala CHAGEE
1. Menyeduh teh
Seduh teh hitam dengan air panas. Diamkan selama empat hingga lima menit agar aroma dan rasa keluar maksimal. Setelah itu, angkat kantong teh atau saring daun tehnya.
2. Mencampurkan susu
Saat teh masih panas, masukkan susu cair dan evaporated milk. Aduk perlahan hingga tercampur rata.
3. Menambahkan pemanis
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News