Tampil Cantik Saat Ultah ke-28, Perhiasan Han So Hee Jadi Sorotan Netizen, Ternyata Harganya Cuma Segini?

Minggu 21-11-2021,17:49 WIB
Reporter : T. Sucipto
Editor : T. Sucipto

Selain visualnya yang selalu berhasil membuat siapa saja terpesona, aksesori yang dipakai Han So Hee membuat fokus netizen teralihkan hingga menjadi pembahasan di forum online.

Kemudian, banyak warganet mengungkap harga dari anting dan kalung Han So Hee yang terlihat mewah tersebut, lalu terkejut setelah mengetahui nominalnya.

Sekilas tidak ada yang aneh dengan perhiasan yang dikenakan oleh Han So Hee. Kalung dan anting itu justru membuat penampilan bintang serial "My Name" ini terlihat semakin anggun. Bahkan perhiasan itu terlihat begitu glamour dan mewah ketika dipakai Han So Hee.

BACA JUGA:Sisakan Duka Mendalam, 9 Artis ini Meninggal di 2021 dan Membuat Publik Terkejut, Yuk Doakan yang Terbaik buat Mereka!

Meski terlihat mewah, warganet menemukan bahwa sepasang aksesoris tersebut ternyata tidak berasal dari brand mahal.

+++++

Sebaliknya, kalung dan anting-anting tersebut merupakan bagian dari mainan anak yang bernama Princess Earring and Necklace Set.

Seperti dimuat Allkpop, rupanya kalung dan anting besar yang dipakai So-hee adalah perhiasaan mainan anak-anak yang bisa dibeli di supermarket.

Saking kagetnya, netizen lalu menuliskan berbagai komentar.

BACA JUGA:Terjawab! Soal Luna Maya Jadi Bu RT dan Blusukan Bersama Warga di Kemang, Ternyata Masih Cari hal ini?

Perhiasan mainan dengan nama "Set Anting dan Kalung Putri" itu dijual bersamaan dengan bungkus khas mainan anak. Tentu saja perhiasan itu tidak semewah kelihatannya.

Harga perhiasan tersebut pun sangat terjangkau. Dilihat dari bungkusnya, mainan itu dijual dengan harga 1000 Won saja atau sekitar Rp12 ribuan.

Fakta ini cukup menarik perhatian banyak pengguna internet. Kebanyakan warganet tidak menyangka kalau perhiasan yang dipakai Han So Hee cuma mainan.

Tidak sedikit yang mengira jika aksesoris itu bernilai tinggi karena terlihat mewah saat dikenakan oleh sang aktris.

BACA JUGA:Solusi Lapas atau Rutan Penuh, Anggota Komisi III DPR Tekankan Restorative Justice di Lingkungan Polri, ini Alasannya!

“Dia membuat aksesori mainan terlihat seperti merek desainer,” tulis akun @kenneth_***

Kategori :