JAKARTA, POSTINGNEWS.ID - Menakjubkan kali ini ada seorang warga yang mengadakan acara pesta pernikahan persis di samping rel kereta.
Pernikahan tersebut diviralkan oleh akun Instagram yang bernama @info.surabaya.
Video tersebut memperlihatkan sebuah Kereta Api Indonesia (KAI) berjalan melewati rumah orang yang sedang melangsungkan hajatan.
BACA JUGA:Ini Dampak Penutupan Sementara Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Sarimukti di Bandung Barat!
“Hidup lagi cape-capenya malah kondangan di rel kereta,” tulis akun tersebut.
Terlihat kursi-kursi hajatan tersebut berhias pink dengan meja dipenuhi makanan dan tamu undangan berada dalam pesta tersebut.
Dari video yang terlihat nampak sebagian tamu undangan berdiri ketika kereta datang melewati pesta tersebut.
Rupanya ada hal unik dari lokasi pesta pernikahan yang tak biasa itu.
BACA JUGA:Unik dan Modern! Kandang Kambing Mewah di Tuba Ada Ruangan Karaoke, Televisi, Bahkan Dapur
Nampak seorang bapak-bapak memakai baju batik berwarna merah dan sarung coklat terlihat sedang mengatur lalu lintas kereta yang sedang melaju seolah-olah hendak memarkirkan.
Bapak-bapak tersebut pun kemudian disoroti oleh warganet yang seperti menganggap kereta yang lewat adalah mobil.
“Salfok sama bapak yang pake baju batik merah, secara kereta kaya mobil isyarat tangannya terus-terus,” kata @dhinafanani.
Sebagai informasi bahwa acara pernikahan di samping rel kereta itu tepatnya digelar di daerah Dupak, Surabaya.
BACA JUGA:Tiga Tersangka Ditetapkan KPK atas Kasus Korupsi Bantuan Sosial Beras Kemensos
Sebagaimana diketahui, biasanya pesta pernikahan berlokasi acara ditempat tempat yang bagus dan mewah.