JAKARTA, POSTINGNEWS.ID - Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) menghadiri acara Muktamar XXIII Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) di Deli Serdang, Medan, Sumatera Utara pada Sabtu, 19 Agustus 2023.
Dalam kesempatan itu, Jokowi menyampaikan pesan kepada para pelajar untuk dapat menguasai ilmu pengetahuian teknologi (IPTEK) seiring dengan kemajuan di era digitalisasi seperti saat ini.
Kendati demikian, Jokowi menekankan agar generasi muda dapat memiliki budi pekerti luhur dan memiliki moral yang baik.
BACA JUGA:Terbongkar Biang Kerok dari Polusi Udara di DKI Jakarta, Ternyata...
Jokowi mengungkapkan bahwa era teknologi digital mampu menciptakan generasi yang lebih unggul.
"Ini yang membuat generasi muda lebih unggul, karena memang tumbuh di era digital, dari awal sudah native digital," ucap Jokowi dalam acara Muktamar Ikatan Pelajar Muhammadiyah ke-23 di Medan pada Sabtu, 19 Agustus 2023.
Walau begitu, Jokowi meminta agar generasi muda tetap meningkatkan moral yang baik.
"Jadilah generasi tangguh yang bukan hanya menguasai ilmu pengetahuan teknologi (IPTEK), tapi juga memiliki budi pekerti luhur, memiliki moral yang baik serta memperjuangkan kebenaran dan kemanusiaan," tutur Jokowi.
Jokowi mengatakan bahwa memiliki nilai sempurna tidak ada artinya apabila memiliki moral yang buruk.
"Tidak ada gunanya nilai 10 kalau moralnya nol, kalau budi pekeritnya tidak baik, setuju?," ujarnya.
Lebih lanjut, Jokowi menilai bahwa pelajar muhammadiyah dapat menjadi contoh sebagai pelajar yang memiliki moral dan budi pekerti yang baik.
"Buat saya itulah sosok pelajar muhammadiyah idaman. Memiliki moral, memiliki budi pekerti, memiliki mental juga yang hebat," pungkasnya.