JAKARTA, POSTINGNEWS.ID - Lagi dan lagi Jerome Polin mendapat hujatan dari netizen hingga namanya trending kembali di Twitter.
Hujatan tersebut berisi tentang banyak orang WNI yang tidak suka dengan kelakukan Jerome Polin selamanya berada di Jepang.
Melihat namanya kembali trending, Jerome Polin memposting sesuatu kata yang memeprlihatkan dirinya santai meskipun namanya sedang trending.
BACA JUGA:CATAT! Atasi Kemacetan Jakarta, Dishub: Aturan Jam Kerja Urusan Masing-Masing
Diketahui, Jerome Polin merupakan Youtuber yang sering membuat konten terkait Jepang.
Apalagi, Jerome yang jago matematika memang lulusan universitas Waseda Shinjuku Tokyo.
Namun, tiba-tiba banyak netizen di Twitter yang mengungkapkan ketidaksukaan mereka pada Jerome.
Bahkan, sebuah akun @sistay mengatakan bahwa Jerome tak disukai oleh para WNI yang tinggal di Jepang.
Hal ini lantaran pria yang diisukan dekat dengan Jessica Jane itu kerap membuat konten yang melanggar privasi masyarakat Jepang
“Well, teman-teman orang Indo yang juga tinggal di Jepun banyak yang anti-Jerome. Mostly, karena dia dianggap KY (silahkan googling artinya) terutama saat ngonten di public space. Terus, juga sering terlalu menggeneralisasi ketika ngasih info soal Jepang, gitu lah," tulis akun tersebut Minggu, 19 Februari 2023.
Cuitan itu membuat warganet yang tak menyukai Jerome juga langsung menyerbu dan membanjiri nama influencer ini dengan hujatan.
Banyak yang menhujat dari sisi konten Jerome, hingga kepribadiannya yang ada dalam Jerome Polin.
BACA JUGA:Lirik Lengkap Lagu 'Sial' yang Dipopulerkan Si Cantik Mahalini, Viral Banget di TikTok!
“Jerome emang kadang ngasih infonya ga bener dan etikanya ga ada,” kata akun @kacaps.