Daftar Jenis Vaksin Booster ke 2 Beserta Aturan Dosisnya

Daftar Jenis Vaksin Booster ke 2 Beserta Aturan Dosisnya

Vaksinasi COVID-19 dosis keempat atau booster kedua telah dimulai sejak Jumat (29/7/2022).-Illustrasi Suntik Vaksin-Freepik


Vaksinasi COVID-19 dosis keempat atau booster kedua telah dimulai sejak Jumat (29/7/2022).|Illustrasi Suntik Vaksin|Freepik

JAKARTA, POSTINGNEWS.ID - Kementerian Kesehatan (Kemenkes) memaparkan daftar jenis-jenis vaksin COVID-19 pada suntikan booster kedua. 

Jenis vaksin dan dosisnya menyesuaikan jenis vaksin yang digunakan sebelumnya, yakni pada suntikan booster pertama.

Misalnya pada orang-orang yang menerima Pfizer pada vaksinasi booster pertama, di vaksinasi booster kedua bisa menggunakan vaksin COVID-19 Pfizer dengan dosis penuh, Moderna dengan dosis setengah, atau AstraZeneca dengan dosis penuh.

"Vaksin yang digunakan untuk dosis lanjutan kedua (booster ke-2) bagi SDM Kesehatan pada poin 2 diatas disesuaikan dengan ketersediaan vaksin masing masing daerah dengan mengutamakan vaksin yang memiliki masa ED terdekat," demikian tulis keterangan dalam SE tersebut, dikutip Senin 1 Agustus 2022.

BACA JUGA:Buruan Daftar, Baznas Buka Pendaftaran Beasiswa Cendekia 2022, Cek Persyaratannya

Pada tahap ini, vaksinasi booster kedua baru menyasar prioritas tenaga kesehatan sebagai kelompok rentan terpapar COVID-19.

Berikut daftar lengkap jenis vaksin COVID-19 pada suntikan booster kedua beserta aturan dosisnya yang telah ditetapkan Kemenkes RI:

Booster pertama Sinovac:

AstraZeneca Separuh dosis (half dose) atau 0,25 ml

Pfizer Separuh dosis (half dose) atau 0,15 ml

Moderna Dosis penuh (full dose) atau 0,5 ml

Sinopharm Dosis penuh (full dose) atau 0,5 ml

Sinovac Dosis penuh (full dose) atau 0,5 ml

Temukan konten Postingnews.Id menarik lainnya di Google News

Sumber: