Resmi! Indonesia Jadi Tuan Rumah FIFA Series 2026, Ini 5 Fakta Gila yang Bikin Dunia Melirik Garuda!

Resmi! Indonesia Jadi Tuan Rumah FIFA Series 2026, Ini 5 Fakta Gila yang Bikin Dunia Melirik Garuda!

Wow! FIFA Percaya Indonesia Jadi Tuan Rumah FIFA Series 2026, Bukti Reputasi RI Makin Mendunia!-Ilustrasi-Istimewa

POSTINGNEWS.ID --- Siapa bilang sepak bola Indonesia jalan di tempat? Kabar super gokil baru aja mendarat langsung dari markas besar FIFA di Zurich. Buat lo yang ngaku pecinta Timnas garis keras, siap-siap kosongin jadwal di tahun 2026, karena Tanah Air kita tercinta resmi ditunjuk jadi tuan rumah ajang bergengsi, FIFA Series 2026!

Ini bukan sekadar laga uji coba biasa, Sob. Ini adalah bukti sah kalau reputasi Indonesia di mata dunia udah naik kelas. Dari yang cuma dipandang sebelah mata, sekarang kita dipercaya megang event yang diinisiasi langsung oleh Presiden FIFA, Gianni Infantino. Penasaran kenapa berita ini bikin heboh dan apa untungnya buat Timnas? Yuk, kita bedah bareng-bareng!

BACA JUGA:TRUMP VS SEATTLE! Piala Dunia 2026 Mendadak Jadi Arena Politik! Ancaman Gila Trump ke FIFA: Pindahkan Event dari Kota Liberal!

1. Apa Itu FIFA Series? Ajang "Perjodohan" Timnas Lintas Benua

Banyak yang belum ngeh, apa sih FIFA Series itu? Jadi, ini adalah format turnamen persahabatan super keren yang digelar setiap dua tahun sekali. Tujuannya satu: Mempertemukan tim-tim nasional dari konfederasi (benua) yang berbeda, yang biasanya jarang banget punya kesempatan buat tanding.

Bayangin, biasanya Timnas kita cuma sibuk lawan tetangga ASEAN atau tim Asia. Nah, di FIFA Series 2026 yang bakal digelar di jendela transfer Maret dan April nanti, Indonesia bakal kedatangan tamu-tamu asing dari benua lain. Gianni Infantino bilang, ini cara FIFA buat membuka potensi pemain dan pelatih, sekaligus memperkuat nilai keberagaman. Intinya, sepak bola itu universal, dan Indonesia sekarang jadi panggung utamanya!

BACA JUGA:Timnas Indonesia Absen di FIFA Matchday November 2025, Ada Apa Sebenarnya?

2. Indonesia Selevel dengan Australia dan Azerbaijan

Dipilihnya Indonesia nggak main-main. Kita masuk dalam daftar elit tuan rumah untuk FIFA Series 2026 kategori putra. Nggak sendirian, Indonesia bersanding dengan negara-negara keren lainnya kayak Australia, Azerbaijan, Kazakhstan, Mauritius, Puerto Rico, Rwanda, dan Uzbekistan.

Sementara buat sektor putri, debut edisi 2026 bakal digelar di negara kiblat bola kayak Brasil, Pantai Gading, dan tetangga kita, Thailand. Masuknya nama Indonesia di list tuan rumah ini jelas bikin branding sepak bola kita makin kinclong di peta dunia.

BACA JUGA:Kena Batunya! FIFA Resmi Jatuhi Sanksi Berat ke FAM, 7 Pemain Naturalisasi Malaysia Dilarang Tampil Setahun!

3. Erick Thohir & "Efek Domino" Piala Dunia U-17

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, jelas jadi orang paling happy saat pengumuman ini keluar. Menurut Pak Erick, kepercayaan FIFA ini nggak datang tiba-tiba. Ini adalah "buah manis" dari kesuksesan Indonesia jadi tuan rumah Piala Dunia U-17 tahun 2023 lalu.

FIFA melihat kalau Indonesia punya infrastruktur mumpuni dan fanatisme suporter yang nggak ada obatnya. "Ini momentum penting," kata Erick. Bukan cuma soal jadi tuan rumah, tapi ini kesempatan emas buat pemain dan pelatih kita ngerasain atmosfer kompetisi internasional yang levelnya beda. Uji nyali, uji taktik, dan uji mental lawan tim yang gaya mainnya asing buat kita.

BACA JUGA:Banding Ditolak FIFA! Malaysia Kena Denda Rp7,3 Miliar Akibat Skandal Naturalisasi 7 Pemain Spanyol

4. Dukungan Penuh Presiden Prabowo Subianto

Kesuksesan lobi tingkat tinggi ini juga nggak lepas dari dukungan pemerintah. Erick Thohir secara khusus ngasih shoutout dan terima kasih ke Presiden Prabowo Subianto.

Dukungan penuh dari RI-1 bikin posisi tawar Indonesia makin kuat buat dapetin mandat jadi tuan rumah event global. Kolaborasi PSSI, pemerintah, dan FIFA ini jadi kunci kenapa sepak bola kita pelan-pelan mulai "mengaum" lagi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Share