7 Pantangan yang Jelas Harus Dihindari Saat Imlek, Katanya Sih Bisa Bikin Sial

7 Pantangan yang Jelas Harus Dihindari Saat Imlek, Katanya Sih Bisa Bikin Sial

pantangan saat imlek---Istimewa

JAKARTA, POSTINGNEWS.ID - Terdapat pantangan saat Imlek bagi masyarakat Tionghoa, pantangan tersebut tidak boleh dilakukan agar terhindar dari kesialan.

Imlek atau Tahun Baru China merupakan momen yang sangat penting dan dinantikan oleh masyarakat Tionghoa untuk merayakannya bersama keluarga.

Namun, terdapat juga hal-hal yang tidak boleh mereka lakukan saat Imlek karena dipercaya secara turun-temurun dapat memberikan nasib buruk, lalu apa saja pantangannya?

BACA JUGA:5 Manfaat Merawat Tanaman di Rumah, Biar Nggak Stres Banget Nih!

1. Memberi Angpao dengan Jumlah Ganjil

Angpao menjadi salah satu tradisi dalam Imlek, angpao merah dipercaya akan memberikan keberuntungan dan tidak boleh berjumlah ganjil.

Hal ini dikarenakan masyarakat Tionghoa menyukai angka genap dan mempercayai bahwa hal baik akan berlipat ganda, sementara jumlah ganjil dianggap tidak membawa keberuntungan. 

Oleh sebab itu pemberian angpo harus berjumlah genap agar memberikan banyak keberuntungan.

BACA JUGA:Catat 5 Tips Memilih Calon Pemimpin yang Layak, Nyoblos Bisa Lebih Siap!

2. Menyapu dan Membuang Sampah

Saat sedang merayakan Imlek masyarakat Tionghoa sebaiknya tidak melakukan kegiatan bersih-bersih, seperti menyapu dan membuang sampah.

Mereka mempercayai jika melakukan kegiatan menyapu dan membuang sampah itu berarti membersihkan keberuntungan dan membuang rejeki dari dalam rumah.

Setelah lima hari sampah baru boleh dibuang, apabila ingin membersihan rumah sebaiknya lakukan dari tepi luar ruangan kemudian menyapunya kedalam.

BACA JUGA:Daun Pacar Juga Bermanfaat Bagi Kesehatan, Bukan Cuma Buat Kecantikan Lho

Temukan konten Postingnews.Id menarik lainnya di Google News

Sumber: