Bertamu ke Keraton Yogyakarta, Kaisar Jepang Disuguhi Sate Ayam hingga Empal

Bertamu ke Keraton Yogyakarta, Kaisar Jepang Disuguhi Sate Ayam hingga Empal

Kaisar Jepang Naruhito bersalaman dengan Sri Sultan Hamengkubowono X di Keraton Yogyakarta.--Humas DIY

JAKARTA, POSTINGNEWS.ID - Kaisar Jepang Naruhito melanjutkan kunjungannya ke Yogyakarta dengan mengunjungi Keraton Yogyakarta pada Rabu petang, 21 Juni 2023.
 
Raja Keraton Yogyakarta, Sultan Hamengku Buwono X, dan permaisurinya, Gusti Kanjeng Ratu Hemas, menyambut kedatangan Naruhito dan permaisurinya, Masako.
 
Saat acara kenegaraan, Sultan HB X terlihat mengenakan pakaian kebesaran raja, yaitu Ageman Takwa dengan Kuluk Kanigoro dan sinjang (jarik) motif Parang Barong.
 
Sementara itu, GKR Hemas mengenakan Kebaya Tangkepan dengan jarik Parang Barong.
 
Kedua motif Parang Barong tersebut dihiasi ornamen Babon Angrem.
 
 
Keraton Yogyakarta menyajikan berbagai menu untuk menjamu Kaisar Jepang.
 
Menurut Koordinator Bagian Humas Biro Umum, Humas Protokol Setda DIY, Ditya Nanaryo Aji, menu tersebut terdiri dari beberapa masakan tradisional.
 
Salah satunya adalah welcome drink dengan setup jambu.
 
Ada pula sop ayam galantine sebagai hidangan pembuka.
 
Untuk main course, disajikan Nasi Pandan Wangi, daging sapi wagyu empal balado, udang bakar madu, dan sate ayam jeruk nipis.
 
 
Sedangkan untuk dessert, disediakan es teler cake.
 
Selama kunjungannya ke Keraton Yogyakarta, Kaisar Jepang disuguhi tarian legendaris Keraton yang dikenal dengan sebutan Beksan Lawung Ageng.
 
Tarian ini merupakan tari klasik gaya Yogyakarta yang diciptakan oleh Sultan Hamengku Buwana I, pendiri Keraton Yogyakarta.
 
Beksan Lawung sering ditampilkan dalam acara-acara kenegaraan penting, termasuk saat kunjungan Presiden Singapura Halimah Yacob pada tahun 2020 dan kunjungan Presiden Jerman Frank-Walter Steinmeier pada tahun 2022.
 
Tarian ini menggambarkan adu ketangkasan prajurit bertombak dan menjadi bagian dari warisan budaya Keraton Yogyakarta.

Temukan konten postingnews.id menarik lainnya di Google News

Tag
Share
Berita Lainnya